KABUL, KOMPAS.com - Seorang warga Amerika Serikat (AS) dilaporkan diculik oleh milisi yang berasal dari kelompok Taliban pada pekan lalu.
Mark R Frerichs dari Lombard, Illinois, diculik pada Jumat pekan lalu (31/1/2020) di Khost, di kawasan tenggara perbatasan dengan Pakistan.
Frerichs disebut adalah mantan penyelam Angkatan Laut AS, dan direktur pelaksana International Logistical Support, kontraktor bagi Washington.
Baca juga: Ditahan Taliban 3 Tahun, Timothy Weeks Tak Pernah Berhenti Berharap
Berdasarkan informasi di LinkedIn, dia adalah insinyur sipil di sejumlah daerah konflik mulai dari Irak hingga Sudan selama 10 tahun terakhir.
Sumber internal AS dilansir Newsweek Rabu (5/2/2020) berujar, Frerichs rutin bepergian ke Afghanistan sejak 2012, di mana tugasnya adalah konsultan logistik.
Sementata tidak ada kelompok yang mengklaim bertanggung jawab, sumber AS itu yakin pria 57 tahun itu disekap kelompok yang berafiliasi dengan Taliban, Jaringan Haqqani.
Upaya menemukannya dilakukan oleh tim gabungan baik dari Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan, maupun Biro Investigasi Federal (FBI).
Jika nantinya militer harus dilibatkan dalam upaya penyelamatan, maka tugas tersebut bakal diserahkan kepada pasukan khusus AS.
Selama beberapa hari terakhir militer sudah melakukan pencarian darat maupun pengumpulan intelijen untuk melacak di mana lokasi Frerichs.
Selain itu, mereka juga melaksanakan penguasaan topografi Afghanistan yang rumit, dengan tantangan cuaca musim dingin yang buruk dan menghalangi pencarian oleh drone.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan