Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengungkap Keberadaan Tentara Bayaran Rusia di Suriah

Kompas.com - 22/02/2018, 19:06 WIB
Ervan Hardoko

Editor

Prajurit Nomor 77

Beragam dokumen yang diterima Nina dan diserahkan ke BBC Rusia menunjukkan setidaknya 54 warga Rusia tewas di Suriah pada September 2017.

Jumlah itu melampaui angka kematian yang dipublikasikan pemerintah Rusia selama 3,5 tahun terlibat dalam perang di Suriah.

Investigasi kantor berita Reuters menunjukkan, selama sembilan bulan pertama 2017 setidaknya 131 warga Rusia tewas di Suriah.

Investigasi itu turut mengutip akta kematian seorang tentara bayaran asal Rusia, Sergei Poddubny.

Baca juga : Warga Inggris Bantah Jadi Tentara Bayaran untuk Perangi ISIS

Poddubny tewas pada 28 September di kota yang sama dengan tempat Yevgeny tewas, yaitu Tiyas.

Angkatan Udara Suriah memiliki pangkalan di kota itu dan terjadi sejumlah laporan pertempuran di sana.

Akta kematian Poddubny, yang ditandatangani Sekretaris Kedutaan Rusia, Zaur Guseinov, menyebut dia terbakar sampai meninggal.

Lebih lanjut, akta kematian Poddubny bernomor 131. Berdasarkan panduan Kementerian Kehakiman Rusia, akta kematian yang dirilis kedutaan disusun sesuai dengan urutan nomor, dimulai dari angka nol pada awal tahun.

Akta kematian Yevgeny Alikov, yang tewas pada 2 September, bernomor 77. Artinya, jumlah kematian warga Rusia di Suriah sepanjang September 2017 sedikitnya berjumlah 54 orang (yang merupakan selisih dari 131 dan 77).

Konsulat Rusia tidak mencatat kematian personel militer, hanya warga sipil. Namun, tidak ada satu insiden pun yang menjelaskan mengapa begitu banyak warga sipil Rusia yang tewas di Suriah.

Baru kemudian pemerintah Rusia mengakui mungkin lima sukarelawan asal Rusia yang tewas setelah serangan udara AS pada 7 Februari lalu.

Baca juga : 400 Tentara Bayaran Rusia Ikut Perang di Suriah

Lantas, pada 20 Februari, pemerintah menyatakan "lusinan" warga Rusia tewas atau terluka dalam "sebuah bentrokan" dan mereka bukanlah tentara reguler. Namun, pemerintah menolak memaparkan secara detil.

Kementerian Pertahanan Rusia sejauh ini mengatakan, hanya 44 personel militer negara itu yang tewas di Suriah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com