Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Klausul Emolumen di Konstitusi AS Dipakai untuk Gugat Trump

Kompas.com - 12/06/2017, 12:19 WIB

KOMPAS.com - Jaksa Agung Maryland dan District of Columbia, Senin (12/6/2017), dikabarkan bakal mengajukan gugatan terkait pelanggaran yang dilakukan Donald Trump.

Sebuah sumber Reuters yang dekat dengan kabar ini menjelaskan, gugatan itu terkait masalah pembayaran luar negeri kepada unit bisnis milik Presiden Amerika Serikat, yang diduga melanggar konstitusi.  

Sebelum ini, Trump sudah menghadapi tuntutan serupa yang dibawa pada bulan Januari oleh penggugat, termasuk  sebuah kelompok etik non-profit.

Kendati demikian, kasus yang bakal diajukan oleh dua Jaksa Agung dari kubu demokrat ini diprediksi memiliki peluang yang lebih besar di pengadilan.

Trump, yang adalah seorang Republiken dianggap melanggar klausul emolumen yang diatur dalam Konstitusi AS.

Emolumen adalah tambahan pendapatan yang tidak tetap di samping gaji tetap.

Selama ini, Jaksa Agung dari kubu Demokrat telah mengambil peran utama dalam melakukan litigasi terhadap kebijakan Trump.

Salah satu yang berhasil adalah soal perintah eksekutif Trump yang ingin membatasi perjalanan dari beberapa negara berpenduduk mayoritas Muslim.

Kubu yang sama pun berjuang untuk mengembailkan peraturan lingkungan dan subsidi asuransi berdasarkan Affordable Care Act.

Namun, Jurubicara Kejaksaan Agung Maryland menolak untuk mengomentari kasus-kasus emolumen terbaru tersebut.

Sementara, Jaksa Agung DC Karl Racine dan Jurubicara Departemen Kehakiman AS hingga berita ini ditayangkan belum bisa dihubungi.  

Pada kasus diajukan pada bulan Januari di Pengadilan Federal Manhattan, sebuah kelompok etik non-profit, restoran, dan hotel, juga menuduh Trump melanggar klausul emolumen dalam Konstitusi.

Dalam regulasi itu diatur, Presiden dilarang menerima sesuatu dari pemerintah asing tanpa persetujuan Kongres.

Hal ini menjadi masalah, karena Trump mempertahankan kepemilikan atas kerajaan bisnisnya, meskipun kendalinya kini dilimpahkan kepada anak-anaknya.  

Baca: Gurita Bisnis Trump, dari Bogor hingga Buenos Aires

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com