Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Coba Lintasi Perbatasan Turki, Pengungsi Suriah Ditembaki

Kompas.com - 22/04/2016, 22:45 WIB

ANKARA, KOMPAS.com - Perempuan dan anak-anak ada di antara delapan pengungsi Suriah yang dikabarkan tewas ditembak pasukan penjaga perbatasan Turki.

Rekaman video dari telepon genggam yang diperoleh harian The Times memperlihatkan pengungsi yang selamat dari penembakan, kabur ke pegunungan untuk mengobati luka-luka mereka.

Seorang pria terlihat membopong anak laki-lakinya, yang terluka parah di kedua kakinya akibat tembakan tentara Turki.

Abdumunem Kashkash, seorang pengacara dari kota Aleppo, Suriah yang ada bersama kelompok pengungsi yang ditembaki itu mengatakan, mereka diusir dengan tembakan saat berusaha melintasi perbatasan dekat kota Khirbet, Suriah.

"Ada seorang anak perempuan yang tertembak dan kami tak bisa berbuat apa-apa untuk menolong dia. Seorang pria tua dan seorang perempuan hilang, kemungkinan mereka juga tewas," ujar Abdumunem.

Sementara itu, badan PBB urusan pengungsi UNHCR mengatakan, segera melakukan investigasi terkait insiden yang dikabarkan terjadi pada Minggu (17/4/2016) itu.

"UNHCR prihatin dengan laporan semacam itu namun belum bisa memastikan kebenarannya dalam tahap ini. Kami mencari informasi tambahan dan terus mengadvokasi agar memberi akses yang lebih besar bagi pengungsi Suriah," demikian pernyataan UNHCR.

UNHCR menambahkan, organisasi ini tak mampu mengawasi seluruh perbatasan Suriah dan Turki sepanjang lebih dari 800 kilometer itu.

Apalagi sebagian perbatasan itu berada di kawasan konflik yang dikontrok para pemberontak Kurdi, ISIS dan kelompok pemberontak Suriah.

Lebih dari 2,7 juta pengungsi Suriah kini berada di wilayah Turki, di mana sejumlah organisasi internasional berupaya untuk meningkatkan kondisi kamp-kamp pengungsi yang kelebihan kapasitas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com