Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cari Putranya yang Diculik, Pria Pakistan Minta Tolong Taliban

Kompas.com - 16/12/2013, 23:02 WIB
PESHAWAR, KOMPAS.com - Akibat frustrasi dengan ketidakmampuan aparat keamanan pemerintah, seorang pria Pakistan meminta pertolongan Taliban untuk menyelamatkan putranya yang berusia 11 tahun yang diculik sekelompok kriminal sebulan lalu.

"Saya mengetuk pintu semua instansi pemerintah namun tak seorangpun mau memberi bantuan untuk menemukan putra saya," kata Fareed Khan (45), seorang warga kota Peshawar.

"Kini Taliban adalah harapan terakhir saya. Saya yakin mereka akan menemukan putra saya. Taliban adalah Muslim yang baik. Mereka tidak meminta uang suap untuk hal semacam ini," lanjut Fareed.

Sebagian besar warga di kawasan barat laut Pakistan yang bergolak ini biasanya takut terhadap Taliban yang kerap menyerang pasukan keamanan dan warga sipil sebagai bagian upaya mereka menjungkalkan pemerintah.

Namun, Fareed Khan tak memiliki pilihan lain untuk mencari putranya Furqan yang diculik di kota Bannu pada 5 November lalu.

Bannu terletak di dekat Waziristan Utara, sebuah kawasan suku Pashtun di dekat perbatasan dengan Afganistan. Di kawasan ini merupakan basis pejuang Taliban dan Al-Qaeda.

"Kini saya, tiga putri saya dan istri saya secara terbuka meminta bantuan kepada Taliban Pakistan untuk mencari putra saya," kata Fareed.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com