Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ISIS Serang Sebuah Sekolah di Suriah, 9 Siswi Tewas

Kompas.com - 22/12/2015, 17:55 WIB
DAMASKUS, KOMPAS.com — Militan Negara Islam Irak dan Suriah atau ISIS menembaki sebuah sekolah hingga menewaskan sembilan siswa di kota bagian timur Deir Ezzor, Selasa (22/12/2015), demikian dilaporkan media SANA.

Pemantau Hak Asasi Manusia Suriah menyatakan, sembilan gadis terbunuh dan 20 siswa lainnya terluka dalam peristiwa itu. Sebagian korban berasal dari Distrik Hrabesh yang dikuasai rezim Bashar al-Assad.

"Korban jiwa kemungkinan bertambah ketika beberapa korban luka dalam kondisi parah," kata Rami Abdel Rahman dari pemantau HAM Suriah kepada AFP.

Kelompok ISIS mengontrol hampir seluruh Provinsi Deir Ezzor yang kaya minyak sejak 2013. Namun, separuh dari wilayah itu masih dikuasai Pemerintah Suriah.

Minggu-minggu ini, koalisi pimpinan AS dan militer Rusia melancarkan serangan udara menyasar militan ISIS di provinsi tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com