Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Tes Kesehatan Tahunan, Trump Disebut Tak Ikuti Anjuran Dokter

Kompas.com - 08/02/2019, 11:49 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber CNN

"Saya berolahraga, maksud saya berjalan. Saya seperti ini, saya seperti itu. Maksud saya, saya berolahraga lebih banyak dari pikiran orang-orang," klaim Trump.

Meski Trump sudah mendapat anjuran diet, sumber internal menjelaskan dia masih menyukai makanan cepat saji maupun daging merah matang.

Saat mendatangi di hotelnya pekan lalu, seseorang yang dekat dengannya berujar Trump menikmati hidangan steik, udang, serta kentang goreng.

Pertanyaan mengenai kesehatan Trump makin meningkat setelah hasil kesehatannya keluar tahun lalu, di mana CNN memberitakan terdapat obesitas.

Dari hasil pemindaian kalsium koroner, didapati penyakit jantung umum. Sementara kadar LDL atau "kolesterol jahat" Trump juga meningkat.

Meski begitu, Jackson bersikeras kesehatan Trump baik-baik saja. Bahkan dia sempat berkelakar Trump bisa hidup hingga 200 tahun jika menjaga pola dietnya.

Empat mantan anggota Unit Kesehatan Gedung Putih mengungkapkan mereka malu dengan penilaian Jackson terhadap kesehatan Trump.

"Saya berpikir dia benar-benar tidak jujur. Hal itu tentu sangat memalukan bagi dunia medis militer," ucap salah satu mantan staf.

Adapun Jackson mengundurkan diri sebagai dokter pribadi dan saat ini menjabat sebagai Kepala Penasihat Medis Presiden sejak pekan lalu.

Baca juga: Trump Disebut Mendikte Hasil Tes Kesehatannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com