Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengungsi Suriah Ini Akhirnya Bertemu Lagi dengan Keluarganya di Jerman

Kompas.com - 25/11/2015, 14:17 WIB

Keluarganya khawatir akan nasib Nazieh dan berpikir bahwa ia sudah meninggal. Istri Nazieh, yaitu Basiyeh, putranya Abdul Rahman dan putrinya Mariam, menangis ketika mereka menceritakan kisah bagaimana mereka terpisah dari Nazieh.

"Saya bersumpah demi Tuhan, saya tak bisa tidur pada malam hari. Saya berdoa untuknya sepanjang waktu," tutur Basiyeh sambil terisak.

Setelah mereka kehilangan Nazieh di pantai Turki, mereka menunggu di tempat yang sama di mana ia hilang dan memasang poster dengan fotonya keliling kota. "Kami tidur di jalanan menunggunya," kata Basiyeh.

Setelah dua hari dan tak ada kabar, mereka mulai curiga ia telah masuk ke perahu yang menuju Yunani sehingga mereka pun kemudian berangkat menuju Eropa seraya berdoa mereka akan menemukan sang ayah di tengah perjalanan.

"Ketika saya berada di perahu, saya begitu marah pergi tanpa suami saya," ungkap Nazieh sambil menangis.

Namun, para penyelundup manusia mengirim mereka ke Pulau Kos, Yunani, pada saat yang sama Nazieh mencari mereka di dekat Pulau Lesvos.

Mereka tak percaya apa yang terjadi kepadanya dan bahwa ia duduk menunggu mereka di Yunani.

Palang Merah Internasional mengatakan kepada Nazieh untuk tetap tinggal di Yunani dan mereka akan mencoba dan kembali mempersatukan keluarganya secepat mereka bisa.

Namun, setelah Nazieh mengetahui keluarganya masih hidup dan di mana keberadaan mereka, tak ada yang bisa menghentikannya.

Dalam dingin dan hujan, Nazieh naik bus, kereta api, menyelinap di perbatasan, dan berjalan selama berjam-jam untuk sampai ke Jerman, sampai ia akhirnya tiba di kamp pengungsi, tempat di mana keluarganya tinggal di dekat Heidelberg.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com