Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awal Puasa Ramadan di AS Diperkirakan Jatuh pada 16 Mei 2018

Kompas.com - 13/05/2018, 17:30 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Muslim di seluruh dunia sebentar lagi akan menyambut bulan suci penuh rahmat, tak terkecuali di "Negeri Paman Sam".

Lembaga Masyarakat Islam Amerika Utara (ISNA) pada Sabtu (12/5/2018) memperkirakan hari pertama puasa akan jatuh pada Rabu (16/5/2018).

Pertanda bulan baru diperkirakan muncul pada Selasa (15/5/2018) pukul 11.47 (GMT).

"Dengan begitu, hari pertama Ramadan 1439 H pada hari Rabu, 16 Mei 2018. Salat Tarawih pertama akan diadakan pada Selasa malam," tulis ISNA dalam situs resminya.

Baca juga: Warga AS Penuhi Masjid-masjid Selama Bulan Ramadhan

ISNA juga memprediksi, muslim di AS akan merayakan Idul Fitri atau hari pertama Syawal 1439 H jatuh pada Jumat, 15 Juni 2018.

Al Jazeera melaporkan, muslim di Eropa juga bakal menjalani hari pertama puasa pada 16 Mei 2018.

Sementara itu, Arab Saudi dan kebanyakan negara Arab diperkirakan akan melihat hilal juga pada 15 Maret 2018. Iran dan Pakistan kemungkinan menyaksikan hilal pada keesokan harinya.

Di negara dengan penduduk mayoritas penganut Islam, perkantoran wajib untuk mengurangi jam kerja karyawan, dan banyak restoran tutup pada siang hari.

Tahun lalu, jam puasa di seluruh dunia berkisar antara 10 jam hingga 21 jam.

Baca juga: 5 Promo yang Paling Banyak Di-googling Selama Ramadan

Sementara itu, di India, puasa tahun ini akan diselimuti cuaca terpanas dalam 36 tahun terakhir.

Temperatur rata-rata selama Ramadan di India diperkirakan mencapai 40 derajat Celcius atau lebih. Puasa juga akan lebih lama 5-8 menit dibandingkan tahun lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com