Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jurnalis Ukraina Pengkritik Putin Ditemukan Tewas Ditembak

Kompas.com - 29/08/2016, 11:45 WIB

KIEV, KOMPAS.com - Seorang jurnalis ternama sekaligus pengkritik Presiden Vladimir Putin, ditemukan tewas di apartemennya di Kiev, Ukraina dengan luka tembakan di kepalanya.

Jasad Alexander Shchetinin, pendiri kantor berita Novy Region, ditemukan beberapa temannya yang datang untuk merayakan ulang tahunnya.

Seorang juru bicara kepolisian Kiev mengatakan, mereka mendapatkan kabar kematian Shchetinin pada Sabtu (27/8/2016) malam.

Polisi menduga saat ditemukan, Shchetinin sudah meninggal dunia selama beberapa jam kemungkinan dia tewas antara pukul 20.00 hingga 20.30 waktu setempat.

Sejumlah pejabat Ukraina menduga bahwa kematian jurnalis tersebut adalah akibat bunuh diri karena ditemukan sepucuk pistol di dekat jasadnya dan apartemennya dikunci dari dalam.

"Alexander duduk di atas sebuah kursi dengan luka tembak di kepalanya, di bawah kursi tergeletak sepucuk pistol," demikian dikabarkan harian Kyiv Operatyvni.

"Menurut sumber yang bisa dipercaya, kasus ini dianggap sebuah bunuh diri, terutama karena Alexander mengirimkan surel ke orang-orang terdekatnya bahwa dia berniat bunuh diri," masih menurut harian tersebut.

Shchetinin telah melepaskan kewarganegaraaan Rusianya sebelum menjadi warga Ukraina dan tinggal di ibu kota negeri itu.

Dia kemudian mendirikan kantor berita Novy Region yang lalu dipecah menjadi beberapa perusahaan dan dikabarkan menyebut Presiden Putin sebagai "musuh pribadi".

Kepolisian Ukraina saat ini masih melanjutkan investigasi terkait kematian sang jurnalis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com