Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona Merebak, 16 Negara di Dunia Umumkan Kasus Positif

Kompas.com - 28/01/2020, 08:40 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

7. Singapura

Pemerintah Negeri "Singa" sejauh ini sudah mengumumkan lima kasus virus China, di mana mereka datang dari Wuhan dalam rentang waktu 10 hari terakhir.

8. Korea Selatan (Korsel)

Negeri "Ginseng" saat ini mengonfirmasi adanya kasus keempat, mengutip keterangan dari Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit.

Sebanyak tiga orang pria dan satu perempuan yang terkena virus tersebut disebut datang dari ibu kota di Provinsi Hubei.

9. Sri Lanka

Colombo membenarkan adanya kasus pertama virus itu pada Senin, di mana korban merupakan warga China berusia 43 tahun yang datang sebagai wisatawan pekan lalu.

Juru bicara Rumah Sakit Penyakit Menular (IDH) dekat Colombo menuturkan, korban yang berasal dari Hubei saat ini mendapat perawatan.

Baca juga: Menilik Wuhan, Kota Kuno China yang Diisolasi karena Virus Corona

10. Taiwan

Wilayah yang berusaha disatukan oleh China itu hingga saat ini sudah melaporkan adanya lima kasus, dengan terbaru perempuan di umur 50-an.

Wanita yang tidak disebutkan identitasnya tersebut disebut bekerja di Wuhan, dan sampai di Taiwan pada 20 Januari lalu.

11. Thailand

Negeri "Gajah Putih" sudah mendeteksi delapan kasus, dengan lima di antaranya sudah dipulangkan, dan sisanya masih menerima perawatan.

Tujuh dari delapan korban adalah warga China, dan satu merupakan perempuan Thailand berusia 73 tahun yang baru saja pulang dari Wuhan.

Baca juga: Virus Corona China dan Dampaknya pada Pariwisata Bali

12. Vietnam

Vietnam hingga saat ini telah menyatakan adanya dua kasus, dengan semua korban adalah ayah dan anak. Si ayah disebut terinfeksi lebih dahulu.

Dia kemudian menularkan kepada anaknya ketika berkunjung ke Ho Chi Minh pada awal Januari ini.

13. Kanada

Negeri "Mapple" telah mengonfirmasi satu kasus pada Senin yang terjadi pada seorang pria, dengan kasus kedua masih bersifat dugaan.

Untuk kasus kedua, korbannya adalah istri pasien pertama, di mana mereka berdua diyakini terinfeksi saat berkunjung ke Wuhan.

14. Amerika Serikat (AS)

Lima kasus telah terkonfirmasi oleh AS sejauh ini, dengan dua berada di California dan sisanya tersebar di Arizona, Chicago, dan Washington.

Baca juga: Ini Nomor Layanan Informasi Kemenkes Terkait Virus Corona

15. Perancis

Negeri "Anggur" menjadi negara pertama di Eropa yang kemudian mengumumkan adanya kasus ini, di mana tiga warganya menjadi korban.

Dua dirawat di Paris, dan sisanya di Bordeaux. Ketiganya langsung diisolasi dengan laporan menyatakan, mereka terpapar saat berkunjung ke China.

16. Jerman

Negara yang terkenal dengan bir tersebut menjadi negara kedua di Benua Biru yang mengumumkan kasus virus corona, dengan pasien adalah pria asal Region Starnberg.

Berlin tidak menyebutkan bagaimana pasien bisa terpapar virus. Mereka hanya menyatakan bahwa si pasien berada dalam kondisi baik.

Baca juga: Ini Nomor Layanan Informasi Kemenkes Terkait Virus Corona

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com