Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/12/2017, 22:49 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber Daily Mail

BERLIN, KOMPAS.com - Seorang pria di Jerman dituduh telah mengabaikan istrinya yang seberat 148 kilogram terjebak di bak mandi dan membiarkannya selama 13 hari hingga meninggal.

Gunter S (58) yang berasal dari barat daya Jerman diduga membiarkan istrinya Simone W terjebak di bak mandi setelah tergelincir dan tak dapat bangun sendiri.

Simone, yang memiliki berat badan mencapai 148 kilogram akhirnya meninggal dunia diduga karena pneumonia atau radang paru-paru.

Baca juga: Cium Perempuan Tidur di Kereta, Pria di Jepang Ditahan Polisi

Dalam persidangan yang digelar pekan lalu, Gunter disebut mengetahui saat istrinya terjatuh di kamar mandi pada 14 Juni lalu.

Namun alih-alih memberi pertolongan, dia justru membiarkannya dan baru memanggil bantuan 13 hari kemudian pada 27 Juni. Saat itu istrinya diduga telah meninggal selama dua hari.

Gunter membantah tuduhan itu dan mengaku sang istri menolak saat dirinya menawarkan bantuan dan baik-baik saja.

Gunter juga mengatakan istrinya sangat senang saat berada di bak mandi dan membawakannya kopi setiap pagi, camilan dan juga membersihkan bak serta tetap membuat istrinya nyaman dengan air hangat.

Saat kejadian, Gunter mengaku menemukan istrinya tergelincir dan kepalanya menghantam rak kamar mandi, membuat kaca berserakan di sekelilingnya.

Tetapi saat menawarkan bantuan, istrinya justru menolak. Gunter lantas menaruh telepon genggam di dekatnya agar dia bisa memanggil bantuan saat membutuhkannya.

"Dia tidak membiarkan saya membantunya," kata Gunter dilaporkan media setempat dilansir Daily Mail.

Saat Gunter akhirnya menelpon bala bantuan, dia berkata pada petugas untuk membawa petugas yang kekar karena istrinya yang berbobot di atas 100 kilogram.

Kasus ini masih dalam proses persidangan yang akan dilanjutkan pada Januari 2018 mendatang.

Baca juga: Pria di India Ditangkap karena Aniaya Aktris Bollywood

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com