Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Silvio Berlusconi Dijerat Tuduhan Baru

Kompas.com - 23/01/2014, 21:07 WIB

ROMA, KOMPAS.com — Mantan Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconi akan diselidiki dengan tuduhan mengganggu saksi dalam pengadilan kasus hubungan seks dengan pekerja seks komersial di bawah umur.

Berlusconi dan pengacaranya dituduh bertemu dengan beberapa saksi perempuan untuk membahas kesaksian yang akan mereka sampaikan.

Tahun lalu politisi terkenal ini dinyatakan bersalah membayar layanan seks dari pekerja seks komersial di bawah umur, Karima El Mahroug, yang juga dikenal sebagai "Ruby Si Pencuri Hati".

Sejauh ini, Ruby selalu membantah melakukan hubungan seks dengan Berlusconi. Dakwaan terbaru atasnya ini berasal dari kasus hukum lain yang berkaitan.

Pejabat kehakiman Italia mengatakan, sebanyak 45 orang sedang diselidiki, termasuk beberapa anggota senior tim hukum Berlusconi, Niccolo Ghedini dan Piero Longo.

Beberapa perempuan yang datang ke pesta-pesta di vila Berlusconi di Milan, juga sedang diselidiki.

Pertengahan tahun lalu, Berlusconi dijatuhi hukuman enam tahun penjara. Namun karena usianya, 77 tahun, dia tidak harus masuk penjara dan harus melakukan kerja sosial di masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com