Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer: Janji Saudi soal Kasus Khashoggi, hingga Penembakan Sinagoge di AS

Kompas.com - 29/10/2018, 07:32 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

KOMPAS.com - Akhir pekan telah berakhir, kini saatnya mulai mengawali rutinitas kerja harian.

Namun, jangan sampai ketinggalan sejumlah pemberitaan seputar perkembangan dunia, seperti janji Arab Saudi terkait investigasi pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi.

Kemudian, seorang pria melepaskan tembakan secara brutal di sebuah sinagoge di Amerika Serikat hingga menewaskan 11 orang.

Berikut rangkuman empat berita populer kanal internasional sepanjang Minggu (28/10/2018) hingga Senin (29/10/2018) pagi:

1. Ini Janji Saudi terkait Investigasi Pembunuhan Jamal Khashoggi

Arab Saudi menjanjikan penyelidikan penuh atas pembunuhan wartawan Jamal Khashoggi.

Demikian pernyataan Menteri Pertahaan Amerika Serikat Jim Mattis, menyusul pembicaraannya dengan Menteri Luar Negeri Saudi Adel Al-Jubeir di Bahrain.

Dia memperingatkan kerajaan Saudi, pembunuhan yang dikaitkan dengan pihak berwenang Saudi itu berisiko pada destabilisasi kawasan.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

2. Saat Putin, Erdogan, Macron, dan Merkel Bersua Bahas Nasib Suriah

Pemimpin negara Turki, Rusia, Perancis, dan Jerman berkumpul dan bergandengan tangan menyerukan solusi politik terhadap nasib Suriah.

Dalam pernyataan bersama di Istanbul, Turki, Recep Tayyip Erdogan dan Vladimir Putin duduk berdampingan di bagian tengah, saling memandang dan bertatapan.

Sementara Angela Merkel dan Emmanuel Macron berada di kedua sisi mereka.

Putin dengan ekspresi wajah datarnya mengatakan, solusi politik merupakan satu-satunya solusi untuk mengatasi perang saudara di Suriah yang telah berlangsung selama 7 tahun.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

3. Diduga Anti-semit, Ini Fakta Awal Pelaku Penembakan Sinagoge di AS

Pihak berwenang Amerika Serikat telah mengidentifikasi pelaku penembakan massal di sebuah sinagoge di Pittsburgh, Sabtu (27/10/2018).

Pelaku bernama Robert Bowers kini harus dilarikan ke rumah sakit karena menderita luka karena sempat baku tembak dengan polisi.

Aktivitas online Bowers sebelum penembakan menunjukkan unggahan anti-semitisme dan sejumlah teori konsporasi.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

4. Sinagoge di AS Diserang Penembak, 11 Orang Tewas

Bowers (46) melepaskan tembakan saat umat Yahudi sedang mengikuti upacara pemberian nama bayi di sinagoge.

Sebanyak 11 orang tewas dan 6 orang terluka dalam insiden pada Sabtu (27/10/2018), pukul 10.00 waktu setempat.
Peristiwa itu disebut sebagai serangan anti-semitisme paling mematikan dalam sejarah Amerika.

Bowers akan menghadapi tuntutan atas perbuatan kejahatan karena kebencian dan lainnya, yang bisa membawa dia menghadapi hukuman mati.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com