Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus di China Jatuh ke Jalan Berlubang, 6 Orang Tewas dan 4 Hilang

Kompas.com - 14/01/2020, 18:05 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

XINING, KOMPAS.com - Sebanyak 6 orang tewas dan 4 lainnya hilang setelah sebuah bus jatuh ke jalan berlubang di barat laut China.

Jalan itu amblas sekitar pukul 17.30 ketika para penumpang hendak naik di Rumah Sakit Changcheng, Xining, Provinsi Qinghai.

Baca juga: Sibuk dengan Ponselnya, Pria Ini Jatuh ke Lubang Konstruksi

Dalam video yang beredar, bus itu jatuh ke jalan berlubang dengan sebelumnya terdengar ledakan dan asap yang menguar dari jalan.

Dilaporkan SCMP Selasa (14/1/2020), selain 6 orang tewas dan 4 hilang, sebanyak 16 penumpang terluka, dan saat ini berada dalam kondisi stabil.

Di antara korban luka terdapat seorang bocah, yang dikabarkan mendorong anak-anak agar terhindar dari bahaya, demikian laporan media China Thepaper.cn.

Mengutip pejabat kota, bocah tersebut sempat berusaha membantu penumpang yang jadi korban, sebelum akhirnya jatuh ke lubang.

Jalan berlubang itu dilaporkan mempunyai luas 80 meter persegi, dengan penyelidikan untuk mengungkap penyebab jalan amblas dilakukan.

Pemerintah kota dalam keterangan resminya menyatakan, mereka berusaha mengidentifikasi keenam jenazah yang diamankan dari lokasi.

Pada Juli 2019, seorang perempuan tewas setelah bersama suaminya, mereka terperosok ke lubang di jalanan Tangshan, Provinsi Hebei.

Kemudian pada Oktober 2018, jalanan yang kolaps terjadi di Dazhou, Provinsi Sichuan, dengan empat orang diberitakan terbunuh.

Baca juga: Enggan Tunggu Pengembang Benahi Jalan Berlubang, Pemkot Depok Tambal Jalanan GDC

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com