Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seluruh Dunia Siarkan KTT Antar-Korea Kecuali Negara Ini

Kompas.com - 28/04/2018, 18:34 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

PANMUNJOM, KOMPAS.com - Rekaman yang memperlihatkan jabat tangan bersejarah antara dua pemimpin Korea saat pertemuan tingkat tinggi, Jumat (27/4/2018) telah disiarkan hampir ke semua negara di dunia. Namun tampaknya ada satu negara yang sudah pasti tidak menayangkannya.

Presiden Korea Selatan Moon Jae-in dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un akhirnya bertemu dan langsung berjabat tangan saat bertemu di Garis Demarkasi Militer untuk pertama kalinya.

Tetapi, momen bersejarah yang akan diingat sepanjang masa itu justru tidak disiarkan di negara asal Kim Jong Un.

Melansir dari Metro.co.uk, stasiun televisi pemerintah Korea Utara, KCTV, tampak mengalami kendala saat pertemuan pemimpin negaranya bertemu dengan kompatriotnya dari negara tetangga.

Baca juga: 6 Fakta Unik dari Pertemuan KTT Antar-Korea

Meski demikian, Pyongyang dikabarkan tetap memberitakan foto-foto pertemuan tersebut. Tidak jelas alasan maupun penyebab tidak adanya siaran langsung saat KTT Antar-Korea.

Bukti tayangan sejumlah stasiun televisi di berbagai negara yang dibandingkan langsung dengan televisi Korea Utara tersebut diunggah oleh salah satu akun YouTube, Martyn Williams.

Tampak dalam video yang diunggah, perbandingan saat televisi Korea Selatan, Jepang, China, dan sejumlah saluran berita internasional menyiarkan momen ketika Kim berjalan menuju Garis Demarkasi Militer dan disambut Moon.

Namun stasiun televisi Korea Utara justru hanya menampilkan garis-garis warna yang biasa muncul saat terjadi gangguan siaran.

Dalam pertemuan antar-Korea tersebut, Kim Jong Un mencatatkan dirinya sebagai pemimpin pertama Korea Utara yang menginjakkan kaki ke wilayah selatan sejak Perang Korea berakhir dengan gencatan senjata pada 1953.

Baca juga: Media Korea Selatan Tak Terlalu Puas dengan Hasil KTT Antar-Korea

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com