Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rayakan Festival Keagamaan, 3 Orang di India Tewas Berdesakan

Kompas.com - 04/11/2017, 15:54 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

NEW DELHI, KOMPAS.com - Tiga orang tewas dan setidaknya 10 lainnya terluka akibat berdesak-desakan saat menjalani festival keagamaan Hindu di India.

Insiden itu terjadi di Begusarai, Negara Bagian Bihar, Sabtu pagi (4/11/2017) waktu setempat.

Pada momen itu, para pemeluk agama Hindu datang dari seluruh penjuru India untuk merayakan Kartik Purnima.

Kartik Purnima adalah festival untuk merayakan Bulan Purnama, dan berlangsung antara November sampai Desember.

Sepanjang Kartik Purnima, para pemeluk agama Hindu bakal berkumpul di Simaria Ghat, yang terletak di muara Sungai Gangga, untuk melakukan pembasuhan.

Tujuannya agar dosa-dosa mereka bisa bersih kembali.

Baca juga : Berdesakan, Puluhan Warga Pingsan Saat Open House JK di Makassar

Hindustan Times melaporkan, tiga orang yang tewas semuanya merupakan perempuan berusia di atas 80 tahun.

Mereka tewas setelah kerumunan massa menjadi tak terkendali ketika berusaha mendekati Sungai Gangga.

Pasca-insiden itu, para peziarah langsung meninggalkan lokasi kejadian dengan tergesa-gesa hingga meninggalkan sandal dan botol plastik mereka.

Kepolisian Begusarai membantah jika korban tewas karena terdesak oleh massa saat Kartik Purnama.

Melalui kepala polisinya, Aditya Kumar, ketiga perempuan itu mengalami sesak nafas.

"Mereka sudah sangat lemah karena harus berdiri terlalu lama dalam antrian peziarah," kata Kumar.

Kumar juga berujar bahwa korban luka-luka dilarikan ke rumah sakit yang ada di sekitar Begusarai.

Menteri Utama Bihar, Nitish Kumar mengumumkan bakal memberi uang santunan 400.000 rupee India, sekitar Rp 83,4 juta, kepada korban yang tewas.

Insiden Kartik Purnima terjadi sepekan pasca-tewasnya lebih dari 20 orang akibat berdesakan di stasiun kereta api Elphinstone Road, Mumbai.

Baca juga : Apa Penyebab Penumpang Konflik Saat Berdesakan di Transportasi Umum?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com