Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hillary dan Trump Awali Debat dengan Nada Datar

Kompas.com - 10/10/2016, 08:51 WIB

ST LOUIS, KOMPAS.com – Debat khusus kedua dari dua kandidat Presiden AS, Hillary Clinton dan Donald Trump, pada masing-masing lima menit pertama dimulai dengan mengutarakan program strategis mereka.

Keduanya tampil nyaris berhadapan dan mengutarakan secara singkat program masing-masing jika kelak terpilih sebagai Presiden AS, sebagaimana disiarkan secara langsung oleh jaringan televisi CNN.

Mereka tampil tenang dan tidak terkesan ingin saling menyerang.

Debat kedua Hillary dan Trump ini berlangsung Universitas Washington di kota St Louis, Missouri, AS pada Minggu (9/10/2016) pukul 20:00 atau Senin (10/10/2016) pukul 08.00 WIB.

Hillary antara lain ingin melakukan target besar dalam bidang pendidikan yang lebih terjangkau oleh warga AS. Ia menyerukan warga AS agar bersatu.

Istri mantan Presisen Bill Clinton ini berjanji akan melakukan banyak hal terbaik dan mengubah barbagai hal yang membuat warga AS bangga akan negaranya sendiri dalam keberagaman.

Sementara Trump antara lain menyoroti antaran lain soal statistis finansial yang dinilainya sebagai sangat potensial bagi AS. Namun, defisi besar mengganggu AS dalam beberapa tahun terakhir.

Trump mengatakan akan melakukan penghematan besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com