Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PascaSerangan Bom, Seluruh Kedai Starbucks di Belgia Ditutup

Kompas.com - 23/03/2016, 06:30 WIB
NEW YORK, KOMPAS.com - Jaringan kedai kopi asal Amerika Serikat Starbucks memutuskan untuk menutup seluruh lapak yang ada di Belgia. Hal ini menyusul serangan bom teroris di Bandara Brussels, Selasa (22/3/2016).

Seperti yang diberitakan, salah satu serangan itu dilakukan di kedai Starbuck yang ada di areal keberangkatan bandara. Dalam serangan teroris di dua titik di kota itu, 35 orang tewas dan ratusan lainnya terluka. 

"Di tengah-tengah laporan mengenai serangan teroris di bandara Brussels dan stasiun, ada indikasi bom tersebut diledakkan di luar kios kami yang berada di bandara," ungkap pihak Starbucks dalam pernyataan tertulisnya yang dirilis Kantor Berita AFP.

"Kios ini dan seluruh gerai Starbucks akan ditutup hingga pemberitahuan lebih lanjut."

Pihak Starbucks pun menyebut, satu dari pekerjanya mengalami luka ringan akibat serangan itu.

Sebelumnya, kelompok radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) sudah mengaku sebagai pihak yang bertanggung jawab atas serangan di Bandara Zaventem dan juga di stasiun di pusat Kota Brussels.

Dalam akun Facebook Starbucks Belgia terlihat, setidaknya ada dua outlet mereka di Brussels, tiga di bandara, dan dua di Ghent, serta satu di Antwerp.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com