Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu Hamil di AS Tak Sengaja Ditembak Putrinya yang Berusia 3 Tahun

Kompas.com - 19/04/2018, 10:12 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

MERRILLVILLE, KOMPAS.com — Bocah perempuan usia 3 tahun menembak ibunya yang sedang hamil di dalam mobil yang sedang parkir di kota Merrillville, Indiana, Amerika Serikat, Selasa (17/4/2018) sore waktu setempat.

Sebelumnya, gadis cilik itu menemukan pistol di dalam mobil kemudian melepaskan tembakan menembus kursi dan mengenai lengan ibunya.

Shaneque Thomas (21) sedang memarkirkan mobil di luar toko di sebuah mal ketika dia ditembak dari belakang oleh putrinya.

Baca juga: Pelaku Penembakan Massal Florida Ingin Sumbangkan Warisan kepada Keluarga Korban

Usia kehamilan sang ibu diyakini telah mencapai enam pekan. Sementara beberapa saksi mata mengaku mendengar suara tembakan dan yang lainnya mendengar teriakan seorang ibu.

"Ada banyak darah yang keluar. Kami tidak tahu penyebabnya. Dia hanya bilang, tolong, tolong," kata saksi mata Rebecca Todd.

Kepolisian mengatakan, sang ayah, Menzo Brazier (21), meninggalkan pistol yang berisi peluru di mobil kemudian masuk ke salah satu toko.

Anak itu memanjat kursi belakang untuk meraih senjata dan tidak sengaja melepaskan tembakan dan mengenai ibunya.

Thomas dibawa ke rumah sakit dan kini dalam kondisi kritis, tetapi stabil. Sementara Brazier ditahan atas tuduhan tindakan yang membahayakan.

Baca juga: Penembakan di Universitas Turki, 4 Orang Tewas

Kepala Polisi Merrillville Joe Petruch menyayangkan terjadinya insiden tersebut.

"Senjata disimpan pada lokasi yang tidak aman seharusnya tidak pernah terjadi," katanya.

"Ketika Anda bermain dengan senjata di depan anak-anak, mereka akan mempelajari cara mengisi peluru di senjata dan cara menembakkan senjata," ucapnya.

Saat insiden itu terjadi, gadis cilik tersebut juga sedang bersama adiknya yang berumur 1 tahun. Kini, keduanya dalam pengawasan layanan perlindungan anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com