Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berhubungan Seks dengan Murid, Guru di AS Ditangkap

Kompas.com - 02/03/2018, 21:22 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

TALLAHASSEE, KOMPAS.com - Seorang guru perempuan di Florida, Amerika Serikat (AS) ditangkap Kepolisian Volusia County Rabu (28/2/2018).

New York Post memberitakan Kamis (1/3/2018), Stephanie Peterson ditangkap karena telah berhubungan seks dengan muridnya.

Polisi Volusia County menjelaskan, Guru IPA di SMP New Smyrna Beach itu mulai menjalin hubungan dengan muridnya yang masih duduk di Kelas 8 itu pada November 2017.

Baca juga : Orangtua di Rusia Berhubungan Seks di Depan Anak Mereka

Dalam investigasi yang digelar Selasa (27/2/2018), si murid mengaku kalau Peterson sering mengiriminya foto-foto telanjang.

Perempuan 26 tahun itu tidak hanya menjemput muridnya pada pukul 11.00 waktu setempat. Namun juga sering membelikannya ganja.

Murid yang berumur 14 tahun itu mulai tidak nyaman dengan hubungan yang dijalani bersama gurunya tersebut.

"Namun, Peterson memberi tahu dia kalau mereka berdua bakal mendapat masalah kalau dia melapor ke orangtua atau polisi," ujar petugas kepolisian Volusia County.

Peterson kemudian ditangkap, dan bisa dibebaskan jika keluarga atau pengacaranya membayar uang jaminan 25.000 dolar AS, sekitar Rp 343,6 juta.

Dia menerima dua tuduhan. Yakni melakukan perbuatan cabul, serta memberikan barang berbahaya kepada orang lain. Dalam kasus ini, Peterson membelikan muridnya ganja.

Adapun SMP New Smyrna Beach mengumumkan kalau Peterson telah mengundurkan diri sebagai guru sejak Senin (26/2/2018).

Baca juga : Berhubungan Seks dengan Napi Perempuan, Jaksa di AS Dipenjara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com