Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jepang-AS Ungkap Kesepakatan Pertahanan Baru

Kompas.com - 28/04/2015, 03:16 WIB

KOMPAS.com - Jepang dan Amerika Serikat mengumumkan panduan baru kerja sama pertahanan, sementara pemimpin Jepang Shinzo Abe mengunjungi AS untuk melakukan sejumlah perundingan.

Panduan ini memungkinkan Jepang menerapkan peran militer yang lebih aktif, di samping menegaskan dukungan Amerika terhadap Jepang.

Menteri Luar Negeri John Kerry mengatakan, dukungan AS terhadap pertahanan Jepang "tidak bisa berubah", termasuk terkait sejumlah pulau sengketa.

Undang-undang dasar Jepang yang pasifis saat ini hanya mengizinkan aksi pembelaan diri, tetapi Abe mengatakan perlu dilakukan pengkajian kembali.

Perubahan apa pun kemungkinan besar akan membuat para tetangga Jepang di Asia Timur sangat khawatir.

Abe dijadwalan mengunjungi tempat pemboman lomba maraton Boston tahun 2013 pada hari Senin (27/04) sebelum mengunjungi Washington untuk melakukan pembicaraan dengan Presiden Barack Obama pada hari Selasa.

Perubahan kebijakan ini diumumkan di New York oleh Kerry dan Menteri Luar Negeri Jepang Fumio Kishida.

"Panduan yang kami kerjakan, yang kami umumkan hari ini, akan meningkatkan keamanan Jepang, mengatasi ancaman dan menyumbangkan perdamaian dan stabilitas kawasan," kata Kerry.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com