Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biografi Tokoh Dunia: Diana, Putri dari Wales

Kompas.com - 02/07/2018, 18:14 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

5. Penampilan Publik
Setelah bercerai, Diana masih meneruskan berbagai kegiataan kemanusiaan yang dijalani kala berstatus istri Pangeran Charles.

Kegiatan yang dijalani Diana adalah terlibat aktif dalam pelarangan ranjau dengan menjadi pelindung HALO Trust, organisasi yang membersihkan ranjau pasca-perang.

Dia juga terlibat dalam kampanye HIV/AIDS sejak 1980-an. Pada 1989, dia membuka Pusat AIDS Landmark di London Selatan.

Putri Wales tersebut menjadi anggota pertama dari Kerajaan Inggris yang bersinggungan langsung dengan pasien AIDS.

Baca juga: Pengacara Bandingkan Kecelakaan Novanto dan Putri Diana

Diana tetap tinggal di apartemen yang terletak di sebelah utara Istana Kensington, dan mendapat akses ke perhiasan maupun transportasi kerajaan.

Diana kemudian berkencan dengan ahli bedah jantung Inggris-Pakistan, Hasnat Khan, dan sempat mengunjungi keluarga Khan di Lahore pada Mei 1996.

Hubungan mereka kandas pada musim panas 1997. Setelah itu, Diana berhubungan dengan Dodi Fayed, putra dari Mohamed Al-Fayed.

6. Kematian
Pada 31 Agustus 1997, Putri Diana dan Dodi Fayed tewas dalam kecelakaan mobil di terowongan Pont de l'Alma di Paris, Perancis, dalam usia 36 tahun.

Muncul berbagai spekulasi mengenai penyebab kematian mereka berdua. Al-Fayed menyebut kecelakaan itu telah direncanakan.

Dia menuduh dinas rahasia Inggris MI6 dan Pangeran Philip menjadi dalang kematian yang menimpa Diana dan Dodi.

Selain itu, rumor lain yang berhembus adalah Diana dan Dodi tengah dikejar oleh fotografer lepas agresif atau paparazzi.

Mereka kemudian sang sopir, Henri Paul, untuk mempercepat Mercedes S280 yang ditumpangi hingga berujung pada kecelakaan.

Pada 1999, hakim Perancis menyebut Paul bersalah karena saat itu, kandungan alkohol dalam darahnya tergolong tinggi, dan juga tengah menerima pengobatan akibat kecanduan alkohol.

Diana dimakamkan pada 6 September 1997 di Lake Round Oval, Althorp, setelah sebelumnya disemayamkan di Kapel Kerajaan Istana St James.

Baca juga: Mengenang 20 Tahun Kematian Putri Diana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com