Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer: Kondisi Suriah Usai Diserang AS, hingga Penumpang Sandera Pramugari

Kompas.com - 16/04/2018, 07:45 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

KOMPAS.com - Akhir pekan telah berakhir. Kini saatnya memulai rutinitas harian dengan sejumlah pekerjaan yang harus diselesaikan.

Untuk mengawali hari, jangan sampai ketinggalan perkembangan dunia sepanjang Minggu (15/4/2018) hingga Senin (16/4/2018) pagi.

Seperti, foto satelit yang memperlihatkan wilayah Suriah setelah diserang oleh Amerika Serikat bersama dengan Perancis dan Inggris.

Kemudian, penerbangan Air China dari Changsha, provinsi Hunan menuju Beijing terpaksa dialihkan untuk pendaratan darurat pada Minggu (15/4/2018) pagi, akibat adanya situasi penyanderaan.

Berikut rangkuman empat berita populer kanal internasional yang sebaiknya Anda baca.

1. Korban Pembunuhan Bersaksi di Pengadilan setelah Dua Tahun Meninggal

Seorang perempuan yang menjadi korban kasus pembunuhan akan bersaksi di pengadilan, dua tahun setelah dia meninggal.

Judy Malinowski, ibu dua anak yang menjadi korban serangan pembakaran oleh tersangka, yang juga mantan kekasihnya, Michael Slager, akan bersaksi dalam kasus yang menyebabkan kematiannya itu.

Menurut Hakim Guy Reece, persidangan yang akan digelar di Pengadilan Franklin County, Ohio, pada pekan depan itu akan menjadi pertama kalinya seorang korban pembunuhan bersaksi untuk kasusnya sendiri.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

2. Foto Satelit Tunjukkan Kondisi Target Pasca-serangan Udara AS di Suriah

Lebih dari 100 misil jelajah ditembakkan AS beserta sekutunya pada Jumat (13/4/2018) malam. Presiden AS Donald Trump mengumumkan, serangan ke fasilitas militer dan laboratorium Suriah itu telah berhasil dilaksanakan.

Kementerian Pertahanan AS merilis peta yang diklaim sebagai tiga sasaran serangan udara mereka.

Tiga situs tersebut yakni pusat riset serta fasilitas gudang, dan pos komando di dekat Damaskus, serta fasilitas penampungan senjata kimia di dekat Homs.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

3. Negara-negara Arab Buka Suara atas Serangan AS dan Sekutunya ke Suriah

Saat mayoritas pemimpin negara Barat mendukung serangan keras yang dilancarkan AS, Inggris dan Perancis kepada Suriah, reaksi berbeda ditunjukkan para pemimpin negara-negara Arab.

Presiden Donald Trump menyebut serangan yang dilancarkan terhadap rezim Bashar al-Assad telah berjalan dengan lancar dan mengenai semua situs yang menjadi sasaran.

Lantas bagaimana pandangan negara-negara Arab lain atas serangan militer AS dan sekutunya itu? Klik berita selengkapnya pada tautan di sini.

4. Seorang Penumpang Sandera Pramugari Pakai Pulpen, Pesawat Mendarat Darurat

Pendaratan darurat dilakukan di Bandara Internasional Zhengzhpu Xinzheng, provinsi Henan, akibat adanya situasi penyanderaan.

Penerbangan tersebut berangkat dari Changsha pada pukul 08.40 waktu setempat dengan tujuan akhir Beijing.

Namun setelah satu jam penerbangan, pesawat dipaksa mendarat darurat di Bandara Internasional Zhengzhou, setelah seorang penumpang mengancam salah satu pramugari menggunakan pulpen.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com