Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/03/2018, 22:31 WIB

GREAT MILLS, KOMPAS.com - Korban tewas akibat kasus penembakan di sekolah di Maryland pada Selasa (20/3/2018) bertambah.

Salah satu siswa dari dua korban luka penembakan tersebut meninggal dunia pada Kamis (22/3/2018). Korban yang meninggal diketahui bernama Jaelynn Willey, berusia 16 tahun.

Sebelumnya, keluarga korban mengatakan jika peralatan penunjang kehidupan yang dipasang pada tubuh Jaelynn selama dirawat di Rumah Sakit Pusat Universitas Maryland akan dilepas.

Baca juga: Penembakan di Sekolah Maryland, Satu Tewas dan Dua Luka

Jaelynn mengalami luka tembak pada bagian kepala oleh pelaku penembakan, Austin Rollins, pemuda berusia 17 tahun, yang lebih dulu tewas akibat ditembak petugas keamanan sekolah.

Keduanya diketahui pernah menjalin hubungan dekat. Jaelynn juga disebut sebagai sasaran dalam tragedi penembakan tersebut.

Seorang siswa lain, yakni Desmond Barnes, berusia 14 tahun, juga mengalami luka akibat insiden penembakan.

Sebelumnya, ibu korban, Melissa Willey menyampaikan kondisi putrinya setelah tertembak. Dikatakannya, korban mengalami kematian otak dan hanya dapat bertahan hidup dengan alat bantu.

Keluarga akhirnya memutuskan untuk melepas alat bantu penunjang kehidupan pada tubuh Jaelynn.

"Sudah tidak ada kehidupan yang tersisa dalam dirinya," kata Melissa, dikutip Associated Press.

Baca juga: Penembakan di Sekolah Kembali Guncang AS

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com