Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Retno Balas Kunjungan Pence, Perkuat Kemitraan Strategis

Kompas.com - 04/05/2017, 17:49 WIB

Di saat yang sama, sebagai negara yg pluralis dan sesuai Konstitusi, Islam, dan Muslim memiliki ruang yang besar untuk tumbuh dan berkembang di AS sebagaimana agama lainnya.

Kedua negara adalah mitra strategis untuk meningkatkan kerja sama ekonomi yg fair dan bebas yang memberi keuntungan bagi kedua negara dan rakyatnya.

Sebagai ekonomi terbesar di dunia dan ekonomi terbesar di Asia Tenggara, kedua negara memiliki peluang untuk meningkatkan potensi kerja sama ekonomi.

Keberlanjutan keterlibatan AS di kawasan Asia dan Pasifik khususnya Asia Tenggara bukan saja memberikan manfaat strategis bagi negara-negara ASEAN namun juga bagi kepentingan strategis AS di kawasan.

Baca: Wapres AS: Islam di Indonesia Menginspirasi Dunia

Indonesia dan AS akan terus bekerja sama untuk memelihara stabilitas, keamanan dan kemakmuran di kawasan.

Biaya yang akan dipikul negara-negara di kawasan dan AS akan lebih besar jika kawasan tidak stabil dan tidak damai.

“Setidaknya itu adalah 3 isu strategis utama dimana bukan saja AS penting bagi Indonesia, namun Indonesia juga penting bagi AS,” kata Tata mengutip Menlu Retno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com