Salin Artikel

Trump Bantah Penghentian Latihan Militer Skala Besar dengan Korsel karena Korea Utara

Tetapi Trump membantah jika penghentian latihan militer gabungan tersebut sebagai bentuk konsesi kepada Korea Utara, meski langkah itu diambil seusai pertemuannya dengan Kim Jong Un.

"Latihan militer, atau yang saya sebut permainan perang, tidak pernah dibahas dalam pertemuan saya dengan Kim Jong Un," tulis Trump dalam twitnya, Senin (4/3/2019).

"Saya telah membuat keputusan (penghentian latihan militer) itu sejak lama karena AS harus mengeluarkan banyak uang untuk melakukannya, terutama karena kita tidak mendapat penggantian untuk biaya yang luar biasa besar," lanjut Trump, dikutip AFP.

Sebelumnya diberitakan, AS dan Korsel telah sepakat untuk menghentikan sejumlah agenda latihan militer gabungan berskala besar.

Ada dua agenda latihan militer gabungan berskala besar yang dihentikan tahun ini, yakni latihan militer Key Resolve dan Foal Eagle.

Latihan gabungan Key Resolve merupakan latihan pos komando tahunan yang digelar angkatan bersenjata AS dengan Korea Selatan.

Latihan militer ini yang biasa digelar pada bulan Maret, berlangsung selama sekitar 10 hari dan fokus pada rencana operasi (OPLAN) Komando Pasifik AS yang mendukung pertahanan Korsel.

Sedangkan Foal Eagle merupakan latihan gabungan reguler yang digelar dengan melibatkan 200.000 pasukan Korsel dan 30.000 tentara AS. Latihan militer ini menjadi salah satu yang terbesar di dunia.

Ada hampir 30.000 tentara AS yang ditempatkan di Korea Selatan dan latihan militer gabungan dengan puluhan ribu tentara Korsel kerap kali memicu kemarahan Korea Utara yang menganggapnya sebagai latihan untuk invasi.

Sementara Trump telah mengesampingkan langkah penarikan pasukan AS dari Korsel, dia berulang kali mengeluhkan tentang anggaran latihan yang disebutnya sangat mahal.

https://internasional.kompas.com/read/2019/03/05/11330221/trump-bantah-penghentian-latihan-militer-skala-besar-dengan-korsel

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke