Salin Artikel

Siaran Langsung di Rumah Sakit, Perawat Magang Terancam Disanksi

Perawat yang ternyata masih berstatus magang itu menimbulkan kegaduhan di dunia maya akibat tindakannya yang menyiarkan secara langsung kegiatannya saat bekerja.

Pihak manajemen rumah sakit pun mempertimbangkan untuk menjatuhkan sanksi disiplin kepadanya.

Perdebatan di dunia maya dimulai setelah perawat itu melakukan siaran langsung di rumah sakit tempat dia bekerja pada Sabtu (30/12/2017).

Perawat yang tidak diketahui namanya itu menyiarkan kegiatannya selama sekitar 30 menit menjelang waktu berakhirnya jam kerjanya.

Dilaporkan Jiangxi News, dan dilansir SCMP, Senin (1/1/2018), selama melakukan siaran langsung perempuan itu masih mengenakan seragam perawatnya.

Para netizen menyarankan kepada manajemen tim di Rumah Sakit Utama Yulin di Shangrao, provinsi Jiangxi untuk dapat lebih mengendalikan pekerjanya.

Menurut salah seorang direktur di rumah sakit dalam siaran langsung itu, perawat tersebut baru bekerja kurang dari enam bulan di tempat tersebut.

Direktur itu mengatakan, perempuan itu belum memiliki kualifikasi sebagai profesional dan juga tidak terikat kontrak karyawan dengan rumah sakit.

"Pihak rumah sakit akan berdiskusi setelah masa liburan. Kami akan membahas persoalan ini dan memutuskan sanksi apa yang sesuai untuk perawat itu," kata direktur itu tanpa bersedia dituliskan namanya.

Siaran langsung melalui aplikasi telepon pintar memang sedang populer di kalangan muda-mudi China dalam beberapa tahun belakangan. Bahkan, beberapa orang mendapat penghasilan untuk kebutuhan hidupnya melalui siaran yang dilakukannya.

Laporan yang ada tidak menyebutkan berapa banyak follower atau pengikut yang dimiliki perawat itu.

Namun komentar netizen terbagi ada yang menyesalkan tindakannya melakukan siaran langsung di tempat kerja, namun ada juga yang mendukungnya dengan menyebut apa yang dilakukan perawat tersebut tidak perlu dipermasalahkan.

https://internasional.kompas.com/read/2018/01/02/18274111/siaran-langsung-di-rumah-sakit-perawat-magang-terancam-disanksi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke