Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jabatan Menteri Energi Filipina Cuma Sampai Malam Natal!

Kompas.com - 18/11/2013, 16:13 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com -Bayangkan, Malam Natal pada 24 Desember 2013 tanpa aliran listrik! Bagi mayoritas dari 90 juta rakyat Filipina yang memeluk agama Katolik, perayaan Natal pada 25 Desember 2013 yang dimulai sejak Malam Natal, menjadi amat tak berarti. Begitu yang disampaikan oleh Menteri Energi Filipina Jericho Petilla di Manila pada Senin (18/11/2013). "Saya mempertaruhkan jabatan saya,"tegasnya.

Ihwal energi listrik pascaempasan supertopan Haiyan di Filipina memang menjadi tantangan tersendiri. Paling tidak, kata Petilla, pihaknya harus membangkitkan lagi 160 transmisi listrik raksasa. Tak cuma itu, otoritas energi kelistrikan itu mesti membangkitkan juga ribuan pos listrik yang dihajar luluh-lantak oleh supertopan yang punya nama lokal Yolanda itu.

Haiyan yang paling parah menghantam Leyte dan Kepulauan Samar itu, sampai kini, tulis AP, sudah menewaskan sekitar 5.000 orang. Angka itu termasuk para korban yang masih dinyatakan hilang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com