Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencuri di Rusia Nekat Ambil Lukisan di Pameran yang Ramai Pengunjung

Kompas.com - 29/01/2019, 19:40 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber Euro news

MOSKWA, KOMPAS.com - Seorang pria nekat mencuri sebuah lukisan yang sedang dipajang dalam pameran yang digelar di Rusia, pada Minggu (27/1/2019).

Anehnya, aksi pencurian itu tidak ada yang menghalangi bahkan hingga pelaku keluar dari tempat pameran.

Beruntung, aksi pencurian terekam kamera pengawas, yang kemudian membantu petugas dalam menangkap pelaku.

Melansir dari Euro News, aksi pencurian tersebut terjadi di sebuah pameran yang sedang digelar di Galeri Tretyakov, Mokswa.

Baca juga: Marak Pencurian Susu Jelang Rilis Film Baru di India, Ini Sebabnya...

Lukisan yang dicuri adalah lukisan pemandangan Semenanjung Krimea karya Arkhip Kuindzhi pada tahun 1908. Lukisan tersebut diperkirakan bernilai hingga 12 juta rubel (sekitar Rp 2,5 miliar).

Dalam rekaman video yang dirilis Kementerian Dalam Negeri Rusia, pada Senin (28/1/2019), tampak detik-detik saat pelaku mengambil lukisan yang dipajang di dinding.

Aksinya dilakukan di tengah para pengunjung yang tampaknya tidak curiga dengan pelaku yang melakukan pencurian.

Pelaku kemudian tampak berjalan dengan santai di antara para pengunjung dan keluar dari aula pameran.

Pihak galeri mengkonfirmasi terjadinya aksi pencurian melalui akun Facebook-nya, dengan menampilkan gambar lukisan yang dicuri.

"Pihak kepolisian dan otoritas berwenang segera memulai penyelidikan," kata pihak galeri dalam postingannya.

"Setelah insiden ini, langkah-langkah keamanan telah diperkuat untuk pameran Kuindzhi dan di semua lokasi di Galeri Tretyakov," tambahnya.

Hanya beberapa jam setelah kejadian, pihak kepolisian dapat menangkan tersangka pencuri, yakni seorang pria berusia 31 tahun. Dia ditangkap di Zarechye, di Moskwa barat daya.

Baca juga: Australia Tangkap Sindikat Pencuri Susu Formula Bayi

Pelaku telah mengakui tindakannya dan memberi tahu lokasi penyimpanan lukisan di sebuah lokasi proyek bangunan di Odintsovo.

"Menurut hasil penyelidikan awal, pelaku melakukan aksi pencurian sebagai pencuri bayaran."

"Saat ini, kemungkinan kaki tangan pelaku sedang diidentifikasi dan penyelidikan atas kasus kriminal ini sedang berlangsung," kata Kementerian Dalam Negeri dalam pernyataannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com