Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bom Mobil Bunuh Diri ISIS Menarget 100 Calon Tentara, 40 Orang Tewas

Kompas.com - 23/05/2016, 18:55 WIB

SANA’A, KOMPAS.com – Kelompok penjahat Negara Islam di Irak dan Suriah (ISIS) menggunakan bom mobil untuk menyerang 100 calon tentara di Aden, Yaman.

Akibat serangan itu, 40 calon tentara tewas dan 60 orang lagi terluka, seperti dilaporkan oleh Reuters, Senin (23/5/2016).

Serangan bom bunuh diri dilakukan ketika para calon tentara sedang mengantre untuk mendaftar guna mendapatkan pelayanan militer di rumah Brigadir Jenderal Nasser al-Sarei,di distrik Khor Maksar, Aden.

Aden adalah kota pelabuhan di Yaman selatan, dan untuk sementara digunakan sebagai pusat pemerintahan yang didukung koalisi Arab Saudia setelah Sana’a dikuasai pemberontak Houthi.

Didukung oleh koalisi Arab Saudi, pemerintah Yaman yang berpusat di Aden sedang berjuang untuk merebut kembali Sanaa dari Houthi.

Situs berita lokal di Aden, al-Ghad, menampilkan foto para tentara yang sedang menyelamatkan para sahabatnya yang terluka parah.

Para saksi mata mengaku telah melihat beberapa ambulans membawa para korban dari tempat kejadian di Khor Maksar.

ISIS dalam pernyataan tertulis di beberapa akun media sosial para pendukungnya menyatakan, serangan itu menargetkan para "tentara Yaman yang murtad".

Pernyataan ISIS itu juga menyebut bahwa pelaku serangan maut itu adalah Abu Ali al-Adeni. Sulit diverifikasi soal keaslian nama itu, karena ISIS sudah biasa menggunakan nama samaran.

Seorang pejabat lokal di Aden juga mengatakan, tak lama setelah serangan di rumah jenderal tadi, sebuah ledakan lain terjadi di dekat pintu gerbang pangkalan militer. Namun, tak ada korban.

Bom bunuh diri di Khor Maksar terjadi setelah pasukan pemerintah Yaman mengalami kemajuan pesar atas dukungan Uni Emirat Arab.

Militer Yaman melancarkan serangan melawan Al Qaeda di sejumlah kota di pantai selatan sejak bulan lalu.

Sayap utama Al Qaeda di Semenanjung Arab (AQAP) telah memanfaatkan peluang dari konflik yang terjadi antara pemberontak Houthi dan pasukan pemerintah sejak akhir tahun lalu.

AQAP berhasil merebut sejumlah wilayah di Yaman selatan dan timur.

Rival utama AQAP, yangki sayap ISIS di Yaman, juga telah melakukan serangkaian serangan bunuh diri pada kedua kubu yang bertikai di Yaman.

Sekitar 25 calon polisi tewas di Mukalla, bulan ini.

Pasukan Yaman telah mengusir Al Qaeda dari Mukalla dan dan meningkatkan serangannya sehingga  16 militan Al Qaeda tewas akibat serangan helikopter Teluk Arab, Minggu (22/5/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com