Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bom Bunuh Diri Hantam Kafe di Baghdad, 13 Tewas

Kompas.com - 20/03/2014, 18:41 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

Sumber
BAGHDAD, KOMPAS.com — Sebuah aksi bom bunuh diri yang terjadi, Rabu (19/3/2014) larut malam, di sebuah kafe di kota Baghdad, Irak, menewaskan 13 orang. Demikian keterangan seorang aparat keamanan Irak.

Serangan ini adalah bagian dari serangkaian serangan berdarah di seluruh Irak yang menewaskan 46 orang, dalam rangkaian kerusuhan yang didorong ketidakpuasan warga minoritas Sunni Arab, yang merasa diperlakukan tidak adil oleh Pemerintah Irak yang didominasi Syiah.

Serangan bom yang terkoordinasi itu terjadi di area Washash, barat Baghdad, pada Rabu malam sekitar pukul 21.00, yang juga mengakibatkan 40 orang lainnya luka-luka. Insiden itu didahului ledakan bom pinggir jalan yang kemudian diikuti aksi bom bunuh diri. Demikian penjelasan seorang pejabat yang tak ingin disebutkan namanya.

Sementara itu, aksi kekerasan lain di dalam dan di sekitar Baghdad sepanjang Rabu itu menewaskan delapan orang. Di wilayah utara Baghdad, empat orang polisi tewas karena jebakan bom yang dipasang pada sebuah tengkorak.

Kekerasan juga terjadi di Provinsi Diyala, Nineveh, dan Kirkuk. Di ketiga provinsi itu, setidaknya enam orang tewas.

Sementara di kota Fallujah yang sejak beberapa waktu lalu dikuasai kelompok militan, pasukan pemerintah menghujani kota tersebut dengan bom. Akibatnya, tak kurang dari 15 orang tewas dan 40 lainnya terluka.

Fallujah, selama beberapa waktu terakhir, berada di luar kendali Pemerintah Irak, sejak kelompok militan mendudukinya.

Selain itu, kelompok militan sejak awal Januari juga menduduki sebagian kota Ramadi, ibu kota Provinsi Anbar, yang sebagian besar penduduknya adalah Muslim Sunni. Pasukan Irak berhasil merebut kembali Ramadi, tetapi terus menemui jalan buntu di Fallujah, yang berjarak sangat dekat dari Baghdad.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com