Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bom Meledak Sebelum Waktunya, Tewaskan 21 Militan Irak

Kompas.com - 10/02/2014, 20:33 WIB
BAGHDAD, KOMPAS.com - Sebuah bom secara tak sengaja meledak di sebuah basis kelompok militan di sebelah utara Baghdad, Senin (10/2/2014), menewaskan 21 orang anggota kelompok itu termasuk seorang calon pengebom bunuh diri.

Kelompok itu tengah merekam sebuah video propaganda tentang seorang calon "pengantin" ketika sebuah kesalahan memicu bom mobil di kawasan Jilan, sebelah selatan kota Samarra. Demikian keterangan Majeed Ali, komandan milisi Sahwa kota Samarra.

Jilam, adalah sebuah kawasan pertanian di sebelah selatan kota Samarra yang berpenduduk mayoritas Muslim Sunni, sudah sejak lama dikenal sebagai basis para pemberontak. "Ledakan itu terjadi pada pukul 08.00 pagi," kata Majeed Ali.

Aksi kekerasan tak kunjung berhenti di Irak dan korban semakin banyak berjatuhan dalam beberapa bulan terakhir. Sejak Januari, menurut data pemerintah, sudah lebih dari 1.000 orang tewas di seluruh Irak.

Serangan-serangan maut banyak terjadi di Baghdad dan wilayah utara dan barat yang mayoritas penduduknya adalah Muslim Sunni, termasuk di kawasan Samarra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com