Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau "Ngantor" Naik Sepeda, Warga Belanda Dapat Potongan Pajak

Kompas.com - 24/02/2019, 15:47 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

Sumber CNN,WE Forum

Menurut Van Veldhoven, lebih dari 50 persen warga Belanda tinggal dalam jarak kurang dari 15 kilometer dari tempat kerja.

Dan, lebih dari setengah perjalanan mobil para komuter yang hanya menempuh jarak kurang dar 7,5 kilometer.

"Jarak itu bisa dijangkau dengan menggunakan sepeda," tambah dia.

Baca juga: Bocah SMP Menangis saat Ditilang, Polisi Hadiahi Sepeda

Namun, untuk membuat orang meninggalkan mobil dan beralih ke sepeda tak mudah. Harus ada penawaran berupa uang.

Kini pemerintah Belanda menawarkan potongan pajak sebesar 0,19 euro atau sekitar Rp 3.000 per kilometer bagi warga yang mau bersepeda ke tempat kerja.

Untuk memastikan jarak itu, karyawan dan perusahaan menyepakati perjanjian soal jarak dan rute bersepeda yang akan ditempuh.

Sayangnya, keuntungan buat warga ini belum didukung sebagian besar tempat kerja.

Saat ini baru 11 tempat kerja di Belanda yang berkomitmen untuk mendukung karyawannya bersepeda ke tempat kerja.

Pemerintah Belanda menyerukan agar perusahaan menyediakan fasilitas bagi karyawan yang bersepeda misalya  kamar mandi di kantor.

Saat ini Belanda memang dikenal sebagai negara dengan budaya bersepeda yang amat tinggi.

"Pada 1960 hingga 1970-an, banyak kota di Belanda memberikan ruang bagi mobil dan saat itu amat jarang warga yang bersepeda," kata Meredith Glaser, peneliti di Institut Sepeda Urban di Universitas Amsterdam.

"Baru pada 1980-an hingga awal 90-an kebijakan yang memihak pesepeda dan pejalan kaki diimplementasikan," tambah Meredith.

Meningkatnya budaya bersepeda ini juga dibantu sejumlah peristiwa misalnya krisis minyak 1970-an.

Selain itu, adanya gerakan sosial pada 1960-an hingga 1970-an yang menentang penggusuran permukiman untuk pembangunan jalan raya.

"Belanda adalah satu dari sedikit negara yang mempertimbangka dengan serius sepeda sebagai moda transportasi," ujar Meredith.

Baca juga: Mudik Naik Sepeda, Pria Ini Tak Sadar Sudah Salah Arah 400 Km

Menurut rencana pemerintah akan membangun jalan tol sepeda antara Amsterdam dan kota Amstelveen.

Jalan lain antara kota pelajar Groningen di wilayah utara hingga ke Assen yang dikenal sebagai "ibu kota" sepeda di Belanda.

Pembangunan jalan tol khusus sepeda ini akan dimulai dalam kurun waktu tiga tahun mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com