VERNON, KOMPAS.com - Seorang penyanyi rap asal Kanada dikabarkan tewas setelah mengalami kecelakaan saat syuting video klip musiknya.
Jon James McMurray terjatuh dan gagal membuka parasutnya saat melakukan aksi berjalan keluar dan berpegangan pada sayap pesawat yang sedang terbang.
Disampaikan manajemennya melalui pernyataannya, insiden tersebut terjadi di tengah syuting adegan terakhir untuk video klip Jon.
Syuting dilakukan di atas pesawat terbang ringan jenis Cessna yang mengudara di atas kota Vernon, British Columbia, Kanada pada Sabtu (20/10/2018) lalu.
Dalam skenario, Jon seharusnya berjalan keluar dari pesawat, bergelantungan pada sayap pesawat kemudian melompat terjun menggunakan parasut.
Baca juga: Dituduh Menghina Islam, Penyanyi Rap Malaysia Ditahan
Namun ketika syuting, aksinya berjalan tidak seperti yang diharapkan.
"Dia telah berlatih secara intens untuk aksi ini, tetapi saat Jon berjalan keluar ke sayap pesawat, badan pesawat menjadi terlalu miring dan pilot tidak bisa memperbaiki posisinya," tulis pernyataan manajemen.
"Jon berpegangan pada sayap pesawat hingga saat dia melepaskan pegangannya, sudah terlambat untuknya mengeluarkan parasut."
"Tubuhnya menghantam tanah dan dia tewas seketika," lanjut pernyataan tersebut, seperti dilansir AFP.
Beruntung, pilot dapat mendaratkan pesawat dengan selamat dan tidak ada korban lain dalam insiden tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.