Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Motor "Merah Putih" dari Jakarta, Curi Perhatian Warga Marseille

Kompas.com - 12/07/2018, 23:17 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

MARSEILLE, KOMPAS.com - Perjalanan solo rider Indonesia, Stephen Langitan, yang sedang menjalankan misi sejauh 30.000 km antara Jakarta–London menggunakan sepeda motor,kini sudah tiba di Marseille, Perancis.

Sebelumnya, kedatangan Stephen di Athena, Yunani dan Roma, Italia sempat menjadi pemberitaan di Kompas.com.

Bahkan, saat berada di Roma, Stephen mendapat sambutan khusus dari KBRI Roma, yang mengadakan iring-iringan motor merah berkeliling kota.

Baca juga: Merah Putih Panaskan Kota Roma...

Kini, perjalanan lelaki yang dikenal sebagai blogger otomotif di Tanah Air itu sudah tiba di wilayah Perancis.

Bukan petualangan namanya jika perjalanan itu tak diwarnai beragam kejadian mengesankan. Hal itu pula yang terjadi dalam perjalanan Stephen menuju wilayah Perancis.

Kali ini, Stephen sempat kebingungan membayar ongkos jalan tol saat hendak menuju Konsulat Jenderal RI Marseille, Perancis, dari San Remo, Italia.

Sistem gardu tol swalayan, ditambah dengan keterangan dalam bahasa Perancis, serta mesin yang tidak menerima uang kertas -hanya koin atau kartu kredit, mengharuskan Stephen untuk berhenti lama.

Dia sampai turun dari sepeda motornya, untuk mempelajari bagaimana cara membayar tol tersebut.

Dengan begitu, kedatangan Stephen yang menunggangi motor 'Merah Putih" memasuki wilayah Perancis kian mengundang perhatian publik.

Baca juga: Ketika Sebuah Motor Ber-plat Jakarta Melintas di Kota Athena...

Untungnya, pengendara yang mengantre di belakang Stephen berbaik hati, dan memberikan uang koin, sambil menunjukkan cara penggunaan mesin tersebut.

Kisah ini disampaikan Stephen saat disambut Konsul Jenderal RI Marseille, Asianto Sinambela, di kediamannya pada Rabu (11/7/2018), seperti tertuang dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

Disambut antusias

Di tempat berbeda, warga Perancis pun terlihat antusias, dan -mungkin, penasaran melihat sepeda motor merah putih bernomor polisi B3737UNM tersebut.

Misalnya ketika Stephen berkunjung ke Notre Dame de la Garde -salah satu pusat wisata di Marseille, tak sedikit wisatawan yang mengambil foto Stephen dan sepeda motornya.

Bahkan, para karyawan Notre Dame meminta untuk selfie bareng Stephen.

Bagian terpenting dari pemandangan saat itu adalah, banyak dari pengunjung yang lalu mengenali merah putih sebagai bendera Indonesia.

Hal ini tentu menjadi kebanggaan bagi Stephen yang sedang menjalankan misi bertagar #kibarkanmerahputih tersebut.

Persinggahan Stephen Langitan di Marseille menandai jarak tempuh 21.800 km dari Jakarta ke Marseille.

Setelah beristirahat selama dua malam, Stephen akan melanjutkan perjalanannya pada hari Jumat (13/7/2018) menuju Barcelona, Spanyol.

Dia akan mengakhiri perjalanan sejauh 30.000 km di London, bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia, 17 Agustus 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com