Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dirawat 2 Bulan, Presiden Nigeria Buhari Mengaku Telah Sembuh

Kompas.com - 25/07/2017, 20:23 WIB

Kemudian pada bulan Maret lalu, saat dia kembali ke Abuja, dia mengaku tak pernah mengalami sakit parah.  

Namun, kondisi pasti dan penyakit apa yang diderita Buhari hingga saat ini tak terpublikasi secara terbuka.

Badannya kian kurus dan terlihat lemah, ketika sempat muncul dalam ibadah shalat Jumat sebelum berangkat ke London.  

Baca: Boko Haram Rilis Video di Youtube, Ancam Bunuh Presiden Nigeria

Penentang utamanya dalam pemilihan 2015 menyebut Buhari menderita kanker prostat. Namun Buhari membantah kabar tersebut.

Kesehatan Presiden Nigeria telah menjadi isu sensitif, dan mengingatkan para kisah wafatnya Presiden Umaru Musa Yar'Adua pada 2010.

Yar'Adua pun menjalani perawatan kesehatan selama berbulan-bulan di luar negeri.

Buhari dan para penasihatnya berusaha menghindari kelumpuhan politik seperti yang terjadi di masa Yar'Adua.

Demi kondisi itu, Buhari secara resmi menyerahkan kekuasaan kepresidenan kepada Wakil Presiden Yemi Osinbajo.

Baca: Sakit di London, Presiden Buhari Beri Salam Idul Fitri Lewat Radio

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com