Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jurnalis Rusia Pengkritik Putin Meninggal setelah Diserang Orang Tak Dikenal

Kompas.com - 20/04/2017, 09:59 WIB

ST PETERSBURG, KOMPAS.com - Wartawan senior Rusia, Nikolai Andrushchenko (73), yang juga dikenal sebagai seorang kritikus atas Presiden Vladimir Putin, akhirnya meninggal setelah diserang oleh orang yang tidak dikenal.

Andrushchenko adalah salah satu pendiri surat kabar Novy Peterburg.

Menurut laporan The Independent, Kamis (20/4/2017), Andrushchenko diserang enam minggu yang lalu dan telah mengalami koma sejak saat itu.

Dia meninggal pada Rabu (19/4/2017) di St Petersburg. Hingga sejauh ini, penyerangnya belum juga berhasil ditangkap karena identitasnya memang belum diketahui.

Namun, editor Novy Peterburg, Denis Usov, mengaitkan serangan yang dialami korban dengan artikel-artikel harian tersebut tentang korupsi di kota St Petersburg.

Baca juga: Aktor Rusia Pengkritik Presiden Putin Ditemukan Tewas

Andrushchenko adalah anggota dewan kota St Petersburg dari tahun 1990 sampai 1993.

Dia menjadi terkenal karena menulis tentang masalah hak asasi manusia dan kejahatan di Rusia.

Pada tahun 2007, dia sempat dipenjarakan dengan tuduhan penghinaan dan sebagai penghalang keadilan menyusul liputannya dalam penyelidikan pembunuhan dan persidangan di St Petersburg, menurut Komite Pelindung Wartawan (CPJ) Rusia.

Baca juga: Jurnalis Ukraina Pengkritik Putin Ditemukan Tewas Ditembak

Pada waktu itu rekan-rekan Andrushchenko mengatakan bahwa mereka mengira penahanannya disebabkan oleh liputan kritis Novy Peterburg mengenai otoritas lokal menjelang pemilihan parlemen.

Pada November tahun yang sama,  Andrushchenko dipukuli oleh penyerang tak dikenal, kata CPJ.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com