Salin Artikel

Orang Singapura Lebih Menyukai Warga Negara Baru dari Empat Etnis

Temuan tersebut didapatkan dari penelitian Institut Studi Kebijakan (IPS) dan Channel NewsAsia yang dirilis pada Rabu (8/11/2017). Studi itu melibatkan 2.020 warga dan penduduk permanen Singapura selama Mei hingga Juli 2017.

Dilansir dari Strait Times, responden ditanya mengenai penerimaan warga negara berdasarkan latar belakang etnis untuk menjadi "orang Singapura sejati".

Lebih dari 90 persen responden menyatakan lebih menyukai etnis Melayu, China, dan India sebagai warga negara baru Singapura.

Sebanyak 84 persen responden juga melihat etnis Eurasia sebagai warga negara baru Singapura.

Sementara hasil kontras terlihat saat responden menyatakan sedikit menyukai penerimaan warga negara yang bukan dari keempat etnis tersebut, terutama orang dengan warna kulit lebih gelap.

Keempat etnis tersebut telah mengambil peran terkait identitas nasional warga Singapura.

Diperkirakan 15.000-25.000 orang menjadi warga negara baru Singapura setiap tahunnya.

Sementara pada 2015 tercatat 20.815 orang menjadi warga negara baru Singapura.

https://internasional.kompas.com/read/2017/11/08/14202031/orang-singapura-lebih-menyukai-warga-negara-baru-dari-empat-etnis

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke