Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nenek 64 Tahun Sukses Berenang Maraton 48 Jam

Kompas.com - 10/10/2013, 22:24 WIB
Pieter P Gero

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com — Penonton terkesima dan bertepuk tangan begitu perenang uzur Diana Nyad mengakhiri aksi renang maraton selama 48 jam di Manhattan, New York, AS , pada Kamis (10/10/2013) waktu setempat.

Nyad melakukan aksinya ini untuk mengumpulkan dana bagi korban superbadai Sandy yang tahun lalu melanda New York.

Nyad keluar dari kolam renang pada pukul 08.48 pagi waktu setempat atau Kamis malam pukul 20.48 WIB. Aksinya berenang maraton ini berhasil mengumpulkan dana lebih dari 103.000 dollar AS atau sekitar Rp 1,1 miliar.

Sebagaimana dilaporkan kantor berita AP, Nyad mengaku dia merasa lebih kuat dalam aksinya ini di luar apa yang dibayangkan. Ungkapannya ini langsung disambut hangat para penonton yang langsung bertepuk tangan.

Nyad memulai aksi renang maraton ini pada Selasa pagi di sebuah kolam renang berukuran sekitar 40 yard atau sekitar 37 meter yang dibangun khusus di Herald Square untuk aksi ini.

Perempuan berusia 64 tahun asli New York ini bulan lalu juga menjadi bintang setelah sukses menjadi orang pertama yang berenang dari Havana, Kuba, ke Florida tanpa menggunakan kandang besi, pelindung dari serangan hiu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com