Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangkai Seekor Ikan Hiu Ditemukan di Tepian Jalan di Australia

Kompas.com - 30/03/2017, 17:46 WIB

SYDNEY, KOMPAS.com - Badai siklon Debbie yang menghantam Australia tak hanya menghancurkan infrastruktur dan bangunan tetapi juga memberikan kejutan bagi anggota tim SAR.

Para petugas penyelamat dari dinas pemadam kebakaran Queensland sangat terkejut menemukan bangkai seekor hiu berukuran besar di jalan raya saat mereka melakukan penyisiran.

Foto bangkai hiu itu kemudian disebar lewat situs resmi dinas pemadam kebakaran Queensland disertai peringatan untuk warga.

Warga diminta tidak mendekati genangan air berlumpur karena dikhawatirkan terdapat benda atau hewan berbahaya di dalamnya.

Ikan hiu besar itu ditemukan di sebuah ruas jalan di Ayr, wilayah utara negara bagian Queensland, setelah hujan deras dan angin kencang mengakibatkan banjir di kawasan itu.

"Anda tak pernah tahu apa yang ada di bawah permukaan genangan air akibat hujan deras yang memicu banjir," demikian dinas pemadam kebakaran Queensland lewat situs resminya.

"Panggil petugas berwenang jika menemukan ikan hiu semacam ini di sekitar Ayr, di mana banjir sudah mulai surut," tambah mereka.

Ikan hiu banteng adalah hewan yang agresif dan dianggap sebagai salah satu jenis hiu paling berbahaya di dunia.

Hewan ini biasa hidup tak jauh dari kawasan berpenduduk padat dan diketahui kerap menyusuri sungai hingga ke pedalaman.

Badai Debbie yang menghantam negara bagian Queensland mengakibatkan ribuan orang harus dievakuasi dari sebuah pulau wisata di Great Barrier Reef.

Selain itu, badai ini juga mengakibatkan puluhan ribu warga setempat tak mendapatkan aliran listrik dan memaksa tambang batu bara menghentikan operasinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com