Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sehabis Berbulan Madu, Wanita Ini "Menghilang" dari Suaminya

Kompas.com - 18/05/2016, 13:00 WIB

NEW DELHI, KOMPAS.com -  Kisah indah seorang pria warga Lucknow, India, yang baru pulang berbulan madu dengan istrinya berakhir pilu, seperti dilaporkan Times of India, Kamis (18/5/2016).

Ia dan istrinya baru saja mendarat di Bandara Internasional Indira Gandhi (IGI)di New Delhi, dari perjalanan bulan madu mereka di Bagdogra, sebuah tempat indah di kaki gunung Himalaya.

Begitu tiba di IGI, Senin malam,  dalam perjalanan pulang ke Lucknow di wilayah Uttar Pradesh, sang istri pamit ke toilet. Ia menitipkan tas dan telepon selulernya kepada suami.

Setelah 30 menit menunggu, suaminya mulai khawatir. Sampai akhirnya ia mengadu ke polisi setempat yang kemudian melacaknya di rekaman kamera pengawas atau CCTV bandara.

Seorang pejabat polisi New Delhi mengatakan, ketika Central Industrial Security Force (CISF), petugas yang mengawasi bandara, bersama suaminya mengamati CCTV, mereka terkejut.

Petugas CISF dan suamiya melihat seorang wanita memasuki kamar kecil dengan sari biru. Namun, ketika keluar lagi, wanita itu sudah mengenakan burqa.

Dari ciri-ciri fisik, sang suami mengatakan, wanita dengan dua penampilan itu adalah istrinya. Petugas lalu memindai kilp CCTV, termasuk yang ditempatkan di luar terminal domestik.

Menurut petugas CISF, wanita yang mengenakan pakaian burqa itu telah meninggalkan terminal setelah ia bertemua seorang pria tak dikenal di dekat parkir VIP.

Keduanya, wanita dan pria asing itu,  kemudian melanjutkan menuju jalur taksi dan di sana mereka bergabung dengan orang lain. Mereka lalu meninggalkan lokasi dengan terburu-buru.

Penumpang mengatakan kepada para pejabat CISF, wanita itu meninggalkan tas dan telepon selulernya pada suaminya yang menunggu di luar kamar kecil selama lebih dari 30 menit.

Polisi menduga, mungkin ada seseorang yang telah disuruh untuk menunggu wanita itu di dalam kamar kecil dan memberinya burqa.

 "Dia mungkin juga sengaja meninggalkan ponsel sehingga dia tidak bisa dilacak," tambah pejabat itu.  Suaminya pun pergi dan tidak menyampaikan keluhan.

Sumber mengatakan, wanita diasumsikan telah kawin lari dengan kekasihnya.

Sementara sumber-sumber polisi mengatakan, CISF itu awalnya mencurigai kasus itu sebagai penculikan.

Jika itu yang terjadi, kata polisi, maka telah terjadi pelanggaran peraturan keamanan di salah satu bandara tersibuk di negara itu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com