Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadiri Pemakaman Shimon Peres, Presiden Obama Tiba di Tel Aviv

Kompas.com - 30/09/2016, 12:25 WIB

TEL AVIV, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat Barack Obama mendarat di Tel Aviv, Israel, Jumat WIB (30/9/2016).

Kedatangan Obama di Ibu Kota Israel ini untuk menghadiri pemakaman mantan Presiden dan Perdana Menteri Israel, serta pemenang Nobel Perdamaian Shimon Peres.

Seperti yang telah diberitakan, Obama akan berdiri bersama sejumlah pemimpin dunia lain dalam pemakaman yang berlangsung di Pemakaman Nasional Mount Herzl, Jerusalem, pukul 14.00 WIB ini. 

Baca: Tak Cuma Perintahkan Bendera Setengah Tiang di AS, Obama Pun ke Jerusalem demi Shimon Peres

Seperti yang telah diberitakan, Obama pun memerintahkan pengibaran bendera AS setengah tiang untuk menghormati berpulangnya tokoh perdamaian Israel-Palestina tersebut.

"Obama akan memimpin langsung delegasi AS ke Jerusalem untuk menghadiri pemakaman Shimon Peres," demikian pernyataan Gedung Putih yang dikutip kantor berita AFP, kemarin.

Obama dan rombongan dijadwalkan bertolak dari AS pada Jumat WIB, dan kembali setelah upacara pemakaman pada Sabtu WIB.

Selain Obama, sejumlah pemimpin dunia yang menyatakan akan hadir adalah mantan Presiden AS, Bill Clinton, Presiden Perancis Francois Hollande, dan Presiden Jerman Joachim Gauck.

Pangeran Charles dari Inggris pun akan menghadiri pemakaman Peres pada Sabtu WIB di Mount Herzl, Jerusalem, tempat banyak tokoh Israel dimakamkan pula di sana.

Bendera setengah tiang di Gedung Putih, kantor pemerintahan, dan kantor-kantor perwakilan AS di luar negeri akan berkibar hingga Sabtu sore WIB.

"Ini adalah bentuk penghormatan AS bagi Shimon Peres," demikian bunyi pernyataan Gedung Putih.

Diberitakan sebelumnya, Shimon Peres meninggal dunia dalam usia 93 tahun.

Baca: Shimon Peres, Pejuang Perdamaian Palestina-Israel hingga Akhir Hayat

Dokter pribadi Shimon Peres memastikan, Peres wafat karena stroke dengan pendarahan internal.

Peres meninggal dalam kondisi terbaring di tempat tidur, Rabu pukul 03.00 waktu di Tel Aviv. Keluarga dekat mengelilinginya saat ia mengembuskan napas terakhirnya.

Peres telah dirawat di rumah sakit di dekat Tel Aviv sejak 13 September. Saat itu, ia mengaku merasa tidak sehat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com