Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer: Rencana Serangan ke Korut, hingga Rudal Israel

Kompas.com - 29/08/2018, 07:31 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

KOMPAS.com - Media Korea Utara menuding Amerika Serikat sedang merencanakan invasi ke negara mereka.

Kemudian, militer Israel mengembangkan sistem rudal terbaru yang diklaim mampu menjangkau target di seluruh kawasan Timur Tengah.

Kedua berita tersebut masuk dalam barisan berita populer sepanjang Selasa (28/8/2018) hingga Rabu (29/8/2018) pagi.

Berikut rangkuman empat berita populer seputar perkembangan dunia untuk mengisi pagi Anda:

1. AS Disebut Sedang Merencanakan Serangan ke Korut

Harian Korea Utara Rodong Sinmun melaporkan pemerintah harus menyikapi serius sikap ganda yang ditunjukkan AS, setelah pembatalan rencana kunjungan Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo ke negara tersebut.

Harian itu mengabarkan, AS tengah mempersiapkan unit pembunuh terlatih dengan di sisi lain mereka menunjukkan sikap seakan bersahabat.

Rodong menjabarkan bahwa unit tersebut dilatih di Jepang dengan tujuan melakukan infiltrasi ke Pyongyang.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

2. Turki Sebut Sanksi AS Bisa Picu Terorisme dan Krisis Pengungsi

Sanksi perdagangan oleh Amerika Serikat kepada Turki dapat menggoyahkan Timur Tengah dan pada akhirnya mendorong terorisme dan krisis pengungsi kian memburuk.

Pernyataan itu disampaikan Menteri Keuangan Turki Berat Albayrak saat bertemu dengan Menteri Keuangan Perancis Bruno Le Maire di Paris.

Dia menyebut, sanksi AS justru membuat hubungan Turki dengan negara Eropa dan khususnya Perancis semakin meningkat.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

3. Israel Kembangkan Rudal yang Mampu Jangkau Seluruh Timur Tengah

Militer Israel tengah mengembangkan sebuah sistem rudal terbaru yang diklaim akan mampu menjangkau target di mana pun di kawasan Timur Tengah.

Kementerian Pertahanan Israel telah bekerja sama dengan Industri Militer Israel (IMI) dalam kontrak bernilai ratusan juta shekel (ratusan miliar rupiah).

Produsen senjata milik negara itu menjanjikan dalam beberapa tahun ke depan akan dapat menghasilkan sistem terintegrasi canggih.

Sistem itu memungkinkan serangan terhadap target secara tepat dengan peluncuran jarak jauh.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

4. Pesawat Maskapai China Mendarat Darurat Tanpa Dua Roda

Sebuah pesawat milik maskapai penerbangan Capital Airlines dengan tujuan Makau terpaksa mendarat darurat di bandara Shenzhen, Selasa (28/8/2018), tanpa dua roda pendarat.

Akibat pendaratan darurat ini, bandara Shenzhen yang terletak 40 kilometer sebelah timurlaut Makau terpaksa menutup salah satu landasan pacunya selama tiga jam.

Sejauh ini belum diperoleh keterangan bagaimana pesawat yang berangkat dari Beijing itu bisa mendarat dengan selamat tanpa dua roda.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com