Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raja Bhumibol Wafat Tinggalkan Kekosongan, Masa Depan Tak Menentu

Kompas.com - 14/10/2016, 07:32 WIB

"Hidup yang mulia raja baru," kata Prayuth.

Hukum lese majeste yang ketat di Thailand untuk semenara memberikan sedikit ruang untuk diskusi publik tentang suksesi.

Junta militer telah berjanji agar pemilu segera digelar tahun depan dan konstitusi membolehkan pengawasan atas pemerintah sipil.

Sebagian besar warga Thailand telah mengenal Raja Bhumibol. Foto atau gambar Raja Bhumibol digantung di hampir setiap rumah, sekolah, dan kantor.

Sementara itu kesehatan Ratu Sirikit (84) juga memburuk selama beberapa tahun terakhir.

Kematian Raja  Bhumibol meninggalkan kekosongan mendalam, masa depan tidak menentu.

Raja Bhumibol  sebelumnya sudah mengangkat putra satu-satunya  Vajiralongkorn sebagai pewaris tahta.

Namun putra mahkota ini tidak populer ataupun dihormati seperti ayahnya dan banyak warga Thailand menghendaki putri kedua kerajaan Sirindhorn — yang menurut beberapa orang memiliki wajah seperti raja  - untuk mengganti ayahnya.

Salah seorang pengamat Thailand yang sudah lama, Andrew Macgregor Marshall, mengatakan, Pangeran Vajiralongkorn sudah lama tidak disukai oleh para elit kerajaan, yang takut dia nantinya akan menjadi raja.  Dia juga dilihat sebagai sekutu dekat Thaksin Shinawatra.

Sebuah elit baru, kata Marshal, tampaknya akan menggantikan elit lama dengan Thaksin dan Vajiralongkorn mendapatkan supremasi keuangan dan politik karena dukungan dari kelas bawah dan juga elite kerajaan.

Perbincangan mengenai keluarga kerajaan sangat tabu untuk dilakukan. Thailand memiliki salah satu hukuman terberat mengenai hal ini yang disebut sebagai lese mejeste.

Di bawah UU Pidana Thailand, mereka yang ditemukan bersalah memburukkan nama, mencaci atau mengancam raja atau pewaris tahta bisa dikenai hukuman sampai 15 tahun penjara.

Prayuth memperingatkan terhadap siapa pun yang mengambil keuntungan dari situasi perkabungan nasional selama setahun akan menimbulkan masalah.

Satu hal yang jelas, siapapun yang menjadi Raja Thailand berikutnya akan mewarisi kekayaan besar yang diperkirakan antara 30 sampai 40 miliar dollar AS.

Raja Thailand juga akan dipandang sebagai salah satu keluarga kerajaan terkaya di dunia.

Raja Bhumibol sudah menghabiskan sebagian besar waktunya selama dua tahun terakhir di rumah sakit karena berbagai penyakit termasuk masalah jantung, pernapasan yang tidak teratur, dan tekanan darah tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com