Salin Artikel

Berita Terpopuler: Penangkapan Ahmadinejad hingga Kim Jong Un Berulang Tahun

Sementara itu, pemimpin Korea Utara Kim Jong Un genap berusia 34 tahun pada 8 Januari 2018.

Kedua berita tersebut masuk barisan berita terpopuler dari belahan dunia sepanjang Senin (8/1/2018) hingga Selasa (9/1/2018) pagi.

Berikut rangkuman lima berita terpopuler yang sebaiknya Anda baca.

1. Pemerintah Iran Tangkap Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad

Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad dikabarkan ditangkap Pemerintah Iran karena dianggap memicu kerusuhan dan demonstrasi.

Pemerintah disebutkan berencana menempatkan Ahmadinejad dalam tahanan rumah dengan persetujuan Ayatollah Ali Khamenei.

Sebelumnya, Ahmadinejad mengatakan pemerintahan Presiden Hassan Rouhani menganggap diri sebagai penguasa dan sama sekali tak memedulikan rakyat.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

2. Putra Mahkota Saudi Kerahkan Pasukan Elite untuk Tahan 11 Pangeran

Sebanyak 11 pangeran kembali ditahan Pemerintah Arab Saudi. Kali ini, penahanan dilakukan karena para pangeran tersebut melakukan aksi protes terkait kebijakan baru kerajaan.

Proses penangkapan dan penahanan para pangeran tersebut dilakukan satuan khusus yang langsung di bawah Putra Mahkota Mohammed bin Salman, Al-Ajrab.

Pasukan elite tersebut terdiri dari 5.000 personel dari berbagai peringkat dan telah berpengalaman dalam sejumlah operasi militer.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

3. Kehabisan Peluru, Personel SAS Bunuh Anggota ISIS Pakai Sekop

Seorang anggota pasukan elite Inggris, SAS, dikabarkan memenggal kepala seorang anggota ISIS dengan menggunakan sekop setelah kehabisan amunisi seusai bertempur selama 6 jam.

Setelah membunuh anggota ISIS itu, personel SAS berpangkat sersan itu menggunakan senjata musuhnya untuk membunuh lebih banyak lawan.

Pertempuran brutal itu terjadi di Afghanistan sekitar enam pekan lalu.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

4. Dari Mengemis, Pria Ini Punya 3 Istri, Perusahaan, dan 20 Karyawan

Kehidupan Chhotu Baraik (40), warga kota Chakradharpur, Negara Bagian Jharkand, India, sungguh luar biasa.

Bagaimana tidak, pria yang cacat kedua kakinya itu pada siang hari berprofesi sebagai pengemis, tetapi siapa sangka ternyata dia juga seorang pengusaha.

Tak hanya itu, Chhotu juga hidup bahagia dengan tiga istriya, dan salah seorang istri ikut mengelola tokonya.

Berita selengkapnya klik tautan di sini.

5. Selamat Ulang Tahun, Kim Jong Un!

Pad 8 Januari 2018, pemimpin Korea Utara Kim Jong Un genap berusia 34 tahun. Kim diyakini lahir pada 8 Januari 1984, tetapi pemerintah tidak pernah mengonfirmasi hal tersebut.

Seperti banyak hal yang tidak pernah terungkap, belum pernah diketahui masyarakat Korea Utara menggelar perayaan ulang tahun Kim.

Lalu, bagaimana kehidupan Kim yang pernah tercatat? Berita selengkapnya klik tautan di sini

https://internasional.kompas.com/read/2018/01/09/07361871/berita-terpopuler-penangkapan-ahmadinejad-hingga-kim-jong-un-berulang

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke