Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orang Bersenjata Tembaki Warga yang Bermain Sepak Bola, 5 Tewas

Kompas.com - 20/03/2014, 22:15 WIB
TEGUCIGALPA, KOMPAS.com — Sekelompok orang bersenjata menembaki warga yang sedang bermain sepak bola di pinggiran ibu kota Honduras, Tegucigalpa, menewaskan lima orang dan melukai tiga orang lainnya. Demikian media setempat mengabarkan, Kamis (20/4/2014).

Serangan yang terjadi pada Rabu (19/3/2014) malam di desa Santa Rosa itu merupakan insiden terbaru di Honduras, sebuah negara yang dikenal dengan kasus pembunuhan tertinggi di dunia.

Kepada media, polisi mengatakan kelompok bersenjata tak dikenal itu mengendarai sebuah mobil, kemudian berhenti di dekat sebuah lapangan, dan dengan menggunakan senapan otomatis mereka menembaki warga yang sedang bermain sepak bola.

The Observatory of Violence, sebuah organisasi peneliti di Universitas Otonomi Nasional Honduras, mengatakan, sepanjang 2013 terjadi 111 kali serangan bersenjata di mana dalam setiap kasus lebih dari tiga orang meniggal dunia.

Observatory mengatakan, di Honduras tahun lalu rata-rata kasus pembunuhan adalah 79 kasus per 100.000 penduduk. Angka ini merupakan yang tertinggi di dunia.

Banyaknya geng-geng jalanan yang saling bermusuhan serta infiltrasi kartel narkoba Meksiko menjadi penyebab utama meningkatkan kasus-kasus pembunuhan di negeri itu.

Awal bulan ini, Pemerintah Honduras mulai menempatkan tentara di sarana transportasi publik untuk mencegah terjadinya kekerasan terhadap warga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com