Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/06/2016, 22:56 WIB

MANILA, KOMPAS.com - Banyak politisi Filipina telah berusaha menghindarkan pertentangan dengan para uskup Katolik yang berpengaruh di negara itu.

Mereka mengambil sikap yang kabur atau tidak dengan agresif untuk mendorong penggunaan pencegah kehamilan.

Presiden terpilih Filipina, Rodrigo Duterte, mengatakan ia akan dengan agresif mempromosikan pencegah kehamilan buatan di negara itu.

Walaupun untuk itu berisiko akan bentrok dengan gereja Katolik yang dominan dan menentang dengan kuat penggunaan alat pencegah kehamilan.

Duterte, Senin (27/6/2016) mengatakan, bahwa mempunyai banyak anak telah mendorong keluarga lebih jauh ke dalam kemiskinan.

Mantan wali kota Davao ini menyatakan lagi sarannya bagi warga Filipina agar mempunyai tiga anak paling banyak.

Duterte dengan bercanda mengancam akan memotong alat kelamin pria yang membangkang.

Dia juga mengemukakan tentang program keluarga berencananya ketika ia masih sebagai wali kota yang lama memegang jabatan di Davao, Filipina selatan.

Di sana ia menawarkan hadiah uang tunai kepada penduduk desa yang dengan sukarela menjalani vasektomi gratis.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com