Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selamat Usai Disambar Petir, Pria Kanada Ini Menang Lotre Rp 13 Miliar

Kompas.com - 22/07/2015, 18:02 WIB
TORONTO, KOMPAS.com — Pria asal Kanada ini layak dinobatkan sebagai manusia paling beruntung di dunia. Betapa tidak, setelah selamat dari sambaran petir, dia lalu menang lotre 1 juta dollar AS atau lebih dari Rp 13 miliar.

Peter McCathie, nama pria Kanada itu, memiliki sejarah panjang keberuntungan. Saat berusia 14 tahun, Peter lolos dari maut setelah dia tersambar petir. Belum lama ini, Peter bersama rekan kerjanya, Diana Miller, membeli lotre di toko Amherst Shore Country Store, di Amherst Store, Nova Scotia, Kanada, yang adalah milik Peter.

Siapa sangka tiket lotre yang dibeli keduanya kemudian membuat mereka memenangi hadiah utama 1 juta dollar AS. Tak hanya itu, Peter masih mendapat tambahan hadiah 10.000 dollar AS atau hampir Rp 134 juta karena tiket lotre itu dibeli di tokonya sendiri.

"Sejujurnya, saya berharap sekali lagi disambar petir," kata Peter sambil bercanda ketika diwawancarai stasiun televisi CTV.

Dalam wawancara itu, Peter kemudian mengenang kembali saat-saat dia tersambar petir. Saat itu, ujar Peter, dia sedang mengunci perahunya. "Saat itu, cuaca sangat cerah dan mahatahari bersinar terang. Lalu muncul satu gumpalan awan besar di langit dan tiba-tiba petir menyambar saya setelah melintasi pepohonan," kata Peter.

Ajaibnya, keberuntungan serupa juga dialami putrinya  yang juga selamat setelah tersambar petir. Para pakar mengatakan, kemungkinan ayah dan anak selamat setelah tersambar petir lalu memenangkan lotre adalah 1 banding 2,6 triliun.

"Hal semacam ini nyaris tak mungkin terjadi, tetapi nyatanya hal seperti ini terjadi. Ini menunjukkan bahwa dalam kehidupan, apa pun bisa terjadi," kata ahli matematika dari Universitas Moncton, Sphie Leger.

Sementara itu, Peter belum memiliki rencana tertentu dengan uang yang diperolehnya. Dia hanya mengatakan ingin meliburkan diri untuk sementara waktu dan melakukan hobinya, yaitu memasak dan memancing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com