Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjaga Pantai Yunani Dituding Lempar Para Migran ke Laut dan Biarkan Mereka Tewas

Kompas.com - 19/06/2024, 10:14 WIB
Egidius Patnistik

Penulis

Sumber BBC

BBC menyerahkan hasil investigasinya ke pihak penjaga pantai Yunani. Mereka menjawab bahwa para stafnya telah bekerja “tanpa kenal lelah dengan profesionalisme tertinggi, rasa tanggung jawab yang kuat dan menghormati kehidupan manusia dan hak-hak dasar”, dan menambahkan bahwa mereka “sepenuhnya mematuhi kewajiban internasional negara tersebut”.

Pihak penjaga pantai juga menambahkan, "Perlu digarisbawahi bahwa dari tahun 2015 hingga 2024, Penjaga Pantai Hellenic telah menyelamatkan 250.834 pengungsi/migran dalam 6.161 insiden di laut. Pelaksanaan misi mulia yang sempurna ini telah diakui secara positif oleh komunitas internasional."

Penjaga pantai Yunani sebelumnya dikritik terkait perannya dalam kecelakaan kapal migran terbesar di Laut Tengah dalam satu dekade terakhir. Lebih dari 600 orang dikhawatirkan tewas setelah kapal Adriana tenggelam di area yang berada dalam wilayah pengawasan Yunani pada Juni tahun lalu.

Pejabat Yunani menegaskan, kapal itu tidak dalam bahaya dan sedang berlayar dengan aman menuju Italia, sehingga penjaga pantai tidak melakukan tindakan penyelamatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com